Antv – Apa yang ada di pikiranmu ketika mendengar istilah Kama Sutra? Tentu tak sedikit yang langsung terbersit dengan hal-hal berbau seks dan erotisme.
Naskah kuno India ini memang kerap disalahpahami sebagai bahan lelucon cabul di kalangan masyarakat.
Disusun oleh Vastsyayana dalam bahasa Sansekerta sekitar abad ketiga, Kama Sutra adalah salah satu naskah India kuno yang telah mendunia. Kama Sutra juga menjadi salah satu mahakarya tertua yang ditinggikan dalam kesastraan India.
Masyarakat awam memandang Kama Sutra sebatas teks kuno yang menjadi panduan dalam bercinta dan meningkatkan kehidupan seksual pasangan.
Akan tetapi, ketika memahami dengan lebih dalam isi dari Kama Sutra, maka kamu akan menemukan bahwa buku ini bukan cuma soal seks belaka.
Kama Sutra pada hakikatnya mengajarkan cara mencapai keintiman emosional yang lebih mendalam dengan pasangan.
Naskah Kama Sutra juga mencakup berbagai aspek penting dalam kehidupan, termasuk etika, hubungan antarmanusia, dan tentu saja, seksualitas.