Shah Rukh Khan Rayakan Festival Hindu Ganesh Chaturthi, Warganet: Astaghfirullah!

Shah Rukh Khan rayakan festival Ganesh Chaturti (Foto : Tangkapan Layar)

Antv – Sudah bukan rahasia umum lagi bahwa Shah Rukh Khan adalah sosok yang sekuler. Bahkan, dalam berbagai kesempatan ia menyatakan gagasan itu secara terang-terangan.

Aktor Bollywood tersebut—meski beragama Islam—dikenal kerap merayakan festival India. Seperti yang baru-baru ini dibagikan melalui Instagramnya, yaitu Ganesh Chaturthi.

Shah Rukh, melalui media sosial Instagramnya, memperlihatkan sekilas kemeriahan perayaan Hindu tersebut di kediamannya di Mannat.

“Selamat datang di rumah Ganpati Bappa Ji. Semoga Anda dan keluarga Anda mendapatkan hari yang indah untuk menghormati Dewa Ganesha,” tulisnya sebagai caption dikutip dari Instagram @iamsrk pada Kamis, 21 September 2023.

“Semoga Dewa Ganesha memberkati kita semua dengan kebahagiaan, kebijaksanaan, kesehatan dan banyak Modak (hidangan pangsit manis khas India) untuk dimakan!!!” sambungnya.

 

 

Dan seperti biasa, unggahannya tidak mendapat tanggapan positif dari sebagian warganet. Banyak yang mengecam aktor India tersebut karena merayakan hari raya Hindu meski aslinya seorang Muslim.

Salah satu warganet menulis, “Jika kamu seorang Muslim sejati, kamu tidak akan melakukan hal itu karena dalam agama kami hal ini tidak diperbolehkan. Saya tahu kamu ingin melakukan ini karena filmmu, sayang sekali.”

Warganet lain berkomentar, “Orang ini dicuci otaknya, dia orang yang membingungkan, terkadang dia mengklaim bahwa dia seorang Muslim.”

“Astaghfirullah,” komentar warganet yang lain.

“SRK kau perlu membuka Al-Quran lagi, kamu mungkin aktor yang baik, tapi itu hanya di dunia saja, jika kamu muslim kamu perlu mengecek syahadatmu, jadilah muslim yang baik,” kata warganet yang lain.

Terlepas dari kontroversinya, banyak pengagum Shah Rukh Khan yang membelanya, menyoroti semangat sekulerismenya dan bagaimana dia menghargai dan menghormati semua perayaan di India.