Perannya sebagai Imlie Bakal Diganti Aktris Lain, Ini Kata Megha Chakraborty

Perannya sebagai Imlie Bakal Diganti, Ini Kata Megha Chakraborty (Foto : Kolase Istimewa)

Antv – Ada berita mengejutkan yang datang dari serial India populer, Imlie yang saat ini masih tayang di ANTV. Serial tersebut akan mengalami perubahan besar dengan adanya lompatan generasi baru.

Menurut laporan yang dikutip dari dari Bollywoodmdb, tim produksi Imlie sedang mencari pemeran baru dan sudah melakukan beberapa pengambilan gambar uji coba.

Seorang sumber mengatakan bahwa mereka tengah mencari pemeran baru untuk acara tersebut.

"Para pembuat acara sedang mencari pemeran baru dan juga telah melakukan beberapa pengambilan gambar uji coba." kata sumber tersebut dikutip dariBollywoodmdb, Senin (21/8/2023).

Meskipun begitu, Megha Chakraborty, saat dihubungi oleh media, menyatakan bahwa informasi tersebut masih belum pasti.

"Nah, belum ada yang pasti." katanya.

Kabar terbaru juga menyebutkan bahwa tim Imlie sedang dalam tahap diskusi dengan dua artis potensial, yaitu Sai Ketan Rao dan Adrija Roy, untuk memerankan pasangan utama dalam serial ini.

"Para pembuat acara dan saluran televisi cukup menyukai Sai dan Adrija, dan jika segala sesuatunya berjalan lancar, mereka bisa bekerja sama untuk pertama kalinya sebagai pemeran utama dalam acara ini." kata salah satu sumber terdekat.

Sai Ketan Rao sebelumnya terlihat dalam serial Chashni sebagai Raunaq Reddy, sedangkan Adrija Roy terlibat dalam serial Durga Aur Charu. Sayangnya serial tersebut berakhir dalam waktu dua bulan.

Perlu diketahui, serial Imlie awalnya dibintangi oleh Sumbul Touqeer dan Gashmeer Mahajani, kemudian digantikan oleh Fahmaan Khan sebagai pemeran utama pria bernama Aryan.

Namun, alur cerita yang dinamis membawa serial ini ke masa depan dengan lompatan generasi, memperkenalkan pemeran utama baru seperti Megha Chakraborty, Karan Vohra, dan Seerat Kapoor.

Benarkah Adrija Roy bakal menggantikan Megha Chakraborty sebagai Imlie generasi baru? antvklik.com akan terus mengabarkan perkembangan ter-update-nya.