Antv – Ada sejumlah artis Bollywood yang memutuskan menjadi seorang mualaf karena alasan akan menikah dengan orang yang dicintainya.
Lalu siapa saja mereka? Mari simak ulasannya di bawah ini yang telah dikutip dari lehren Minggu, 23 Juli 2023.
1. Sharmila Tagore
Sharmila Tagore merupakan salah satu aktris Bollywood paling populer. Ia lahir dari ayah Bengali dan ibu Assam.
Sang aktris memulai debutnya pada tahun 1964 dengan film Kashmir Ki Kali. Lalu berada di puncak kariernya di akhir tahun 60-an dan 70-an.
Sharmila Tagore memutuskan masuk Islam karena alasan akan dinikahi Mansoor Ali Khan Pataudi, mantan kapten tim kriket India dan gelar Nawab dari Pataudi Khandaan.
Sharmila juga diketahui sampai mengubah namanya kala itu menjadi Begum Ayesha Sultana.
2. Amerta Singh
Amrita Singh lahir dari seorang perwira militer Shivinder Singh Virk. Ibunya Rukhsana Sultana adalah rekan politik Sanjay Gandhi selama masa darurat India tahun 1970-an.
Amrita memulai debutnya di Bollywood pada tahun 1983 dengan film Hindi Betaab. Ia kemudian tampil di banyak film hit Hindi seperti Mard, Saaheb, Chameli Ki Shaadi, Khudgarz dan Waris.
Amrita jatuh cinta dengan Saif Ali Khan, putra Mansoor Ali Khan dan Sharmila Tagore. Pasangan itu juga menjadi pusat perhatian karena Amrita 12 tahun lebih tua dari Saif.
Amrita lantas memutuskan untuk masuk agama Islam sebelum nikah, pasangan itu resmi menikah secara Islam pada tahun 1991 namun berakhir dengan perceraian.
3. Hema Malini
Hema Malini lahir di keluarga Tamil Iyenger Brahmana. Ia mendapatkan peran utama pertamanya di film Sapno Ka Saudagar (1968).
Ia sering ditawari film dengan Dharmendra dan keduanya berakhir saling jatuh cinta saat bekerja. Dharmendra yang sudah menikah dengan Prakash Kaur dan memiliki dua putra dan dua putri.
Dharmendra ingin menceraikan istri pertamanya untuk menikahi Hema, tetapi Prakash Kaur menolak untuk berpisah.
Hema Malini dan Dharmendra kemudian masuk Islam agar pernikahan mereka bisa disebut sah.
4. Ayesha Takia
Artis Bollywood Ayesha Takia lahir dari Nishit Takia, seorang Gujarati Hindu dan Faridah Takia yang beragama Muslim, seorang Maharashtrian dan setengah Kaukasia Inggris.
Ayesha memulai kariernya sebagai model dan pada tahun 2004 dan membuat debut besar Bollywood lewat film Taarzan: The Wonder Car.
Di tahun 2009, Ayesha menikahi pacarnya Farhan Azmi pada usia 23 tahun.
Ia juga masuk Islam dan mengubah namanya menjadi Ayesha Takia Azmi. Ayesha juga meninggalkan film setelah menikah untuk fokus pada keluarganya.
5. Dipika Kakar
Dipika Kakar adalah aktris televisi yang terkenal karena perannya dalam Sasural Simar Ka. Ia juga turut berpartisipasi dalam reality show Bigg Boss 12 dan muncul sebagai pemenang.
Dipika menikah dengan Raunak Samson pada tahun 2011. Namun, mereka berpisah pada 2015.
Selang beberapa tahun kemudian, tepatnya pada 2018, ia menikah dengan lawan mainnya di film Sasural Simar Ka, Shoaib Ibrahim.
Lalu sang aktris memutuskan masuk Islam dan mengubah namanya menjadi Faiza.
6. Rakhi Sawant
Di tahun 2019, Rakhi Sawant mengumumkan pernikahannya dengan pengusaha NRI, Ritesh.
Namun, mereka berpisah pada awal 2022 karena Rakhi mengetahui bahwa ia sudah menikah, itulah sebabnya pernikahannya dengan Ritesh tidak sah.
Lalu di bulan Juni 2022, Rakhi Sawant kembali menikah. Ia menikah dengan Adil Khan Durrani dengan mengusung tema Islam hingga disebut dirinya mualaf.