Syuting adegan ini pun membuat mereka harus menutup seluruh kota Bunyol di Spanyol. Ia merasa beruntung karena mendapat dukungan dari masyarakat setempat.
“Kami syuting di lokasi yang sama di mana festival itu sebenarnya berlangsung dan kami harus menutup kota untuk itu,” kata sosok yang juga menggarap Gully Boy ini.
“Penduduk Bunyol sangat baik dan pada akhirnya, mereka merayakan Tomatina dua kali tahun lalu, sekali untuk Spanyol dan sekali untuk India,” imbuhnya.
Untuk merayakan momen ulang tahun Zindagi Na Milegi Dobara ini, Zoya Akhtar juga sempat mengunggah foto pin film dan menyatakan rasa syukurnya atas para kru dan pemeran yang bekerja bersamanya.
Baca Juga :