Cerita Pervien Dastur Batal Main Film dengan Salman Khan yang Kini Jadi Superstar

Pervien Dastur ngaku tak menyangka Duo Khan akan jadi superstar (Foto : Koimoi)

Antv – Superstar Bollywood, Shah Rukh Khan dan Salman Khan telah bekerja dengan banyak aktris di industri film. Beberapa di antaranya menjadi besar di industri, sementara yang lain menghilang dalam waktu yang singkat.

Salah satu aktris Bollywood yang pernah bekerja dengan duo Khan adalah Pervien Dastur. Ia pernah bekerja dengan Salman di Maine Pyaar Kiya dan menjadi lawan main SRK di Ahamaq.

Aktris India ini telah menjauh dari pusat perhatian selama beberapa waktu dan dalam sebuah wawancara baru-baru ini, ia mengungkapkan perasaannya bekerja dengan superstar Bollywood tersebut.

Melansir dari Koimoi pada Jumat, 14 Juli 2023, dia juga ingat saat dia digantikan oleh Amrita Singh meskipun sudah menerima kontrak kerja.

Sebelumnya, dia diminta masuk untuk memainkan karakter di Suryavanshi. Namun belakangan, dia mengetahui tentang penggantinya melalui sebuah majalah.

Berbicara tentang digantikan oleh Amrita Singh di Suryavanshi yang dipimpin oleh Salman Khan, Pervien Dastur pun mengungkap kekecewaannya karena batal beradu akting dengan aktor Bollywood tersebut.

 

Salman Khan dan Pervien Dastur. (Foto: The Indian Express)

 

“Saya telah menandatangani satu film lagi dengan Salman Khan berjudul Suryavanshi. Saya telah menandatangani kontrak film dan film itu sedang berlangsung dan saya berperan sebagai karakter yang akhirnya dimainkan Amrita Singh,” ungkapnya.

“Semuanya sudah selesai dan saya bahkan mendapat info itu di majalah bahwa saya telah digantikan oleh Amrita Singh. Tidak ada yang menelepon saya, tidak ada yang memberi tahu saya apa pun,” sambungnya.

Dalam wawancara yang sama, Pervien Dastur juga menyampaikan rasa tidak percayanya melihat transformasi Salman Khan dan Shah Rukh Khan yang kini telah menjadi superstar dan aktor India legendaris.

“Tidak, saya tidak percaya. Sebenarnya tidak. Saya tidak berpikir film ini akan menjadi hits. Kami tidak memikirkan apapun. Kami hanya bekerja bersama, menikmati dan bersenang-senang,” ujarnya.

“Tidak ada yang tahu saat itu siapa yang akan menjadi superstar dan siapa yang tidak. Kami hanya berakting dan bersenang-senang semata,” tutupnya.