Jangan Ngaku Fans Shah Rukh Khan Kalau Belum Tahu 11 Hal Tentang Jawan Berikut Ini!

Jawan (Foto : Bollywood Hungama)

Antv – Setelah penantian yang sangat lama, akhirnya preview Film Shah Rukh Khan Jawan yang sangat ditunggu-tunggu resmi dirilis.

Preview Jawan dimulai dengan suara SRK yang mempertanyakan jati dirinya yang tak bisa dia identifikasikan sendiri. Dari situlah, cuplikan adegan demi adegan muncul dan menjawab rasa penasaran penggemar selama ini.

Jika kamu terlalu terpesona dengan penampilan SRK yang epik dan berbeda dari sebelumnya dalam film ini, berikut adalah 11 hal tentang Jawan yang perlu kamu tahu dirangkum dari Indiatimes pada Selasa, 11 Juli 2023.

1. Shah Rukh Khan memainkan peran ganda

 

Tampilan botak Shah Rukh Khan di preview Jawan. (Foto: Youtube Red Chillies Entertainment)

 

Shah Rukh Khan dikisahkan akan memerankan peran ganda dalam film keduanya tahun ini, yaitu sebagai salah satu pejuang (ayah) dan salah satu sipir (putra).

2. Kembali membawakan peran negatif setelah 3 dekade

Setelah Darr, Baazigar dan Anjaam, Shah Rukh Khan kembali berperan sebagai penjahat utama yang jauh dari citranya selama ini.

3. SRK dan 6 tampilan berbedanya

Dari penampilannya yang dililit perban hingga penampilan bertopeng, berkepala botak hingga tampil bak pahlawan, setidaknya akan ada 6 penampilan berbeda dari aktor India legendaris tersebut.

4. Anggaran untuk adegan aksi di film Jawan memakan biaya Rp35 miliar

 

Cuplikan adegan dalam film Jawan. (Foto: IMDb)

 

SRK akan dilihat sebagai pahlawan aksi di filmnya kali ini dan tenu saja serangakain adegan aksi yang ia lakukan sukses membuat penonton terpesona.

Sebagai informasi, sederet adegan aksi pemacu adrenalin dalam film Jawan dikabarkan telah menelan biaya sebesar Rs 17 crores atau sekitar Rp35 miliar.

5. Sinopsis Jawan

Menurut sinopsis resminya, Jawan berkisa tentang seorang pria yang didorong rasa dendam pribadi berniat memperbaiki kesalahan sistem di masyarakat sekaligus untuk menepati janji yang dibuat bertahun-tahun yang lalu.

Dia menghadapi penjahat mengerikan tanpa rasa takut, yang menyebabkan penderitaan yang luar biasa dan tiada henti.

6. Bertabur bintang!

 

Shah Rukh Khan dan Nayanthara dalam film Jawan. (Foto: Koimoi)

 

Sutradara Atlee memilih aktor Bollywood dan aktor India Selatan ternama untuk memainkan karakter dalam filmnya.

Selain Shah Rukh Khan, ada pula Nayanthara, Vijay Sethupathi, Sanya Malhotra dan Priyamani dalam peran penting.

Selain itu, ada pula Sunil Grover, Yogi Babu, Riddhi Dogra dan Astha Agarwal yang menjadi pemeran pendukung dalam film tersebut.

7. Akting cemerlang dari para cameo

Selain aktor dan aktris India di atas, Jawan juga menghadirkan beberapa cameo yang meski sekilas tapi kemunculannya mencuri perhatian penonton, di antaranya Thalapathy Vijay, Deepika Padukone dan Sanjay Dutt.

8. Film dengan anggaran besar

Sesuai laporan, film India ini dibuat dengan anggaran sebesar Rs 220 crore atau sekitar Rp453,2 miliar, selisih tipis dengan Pathaan yang menghabiskan anggaran sebesar Rs 250 crores atau kisaran Rp515 miliar.

9. Hak Musik dijual seharga Rp74 miliar lebih

 

Inilah Sosok Pembuat Musik Film 'Jawan' Shah Rukh Khan. (Foto: Kolase Tangkap Layar)

 

Soundtrack Jawan yang digubah oleh Anirudh Ravichander tersebut telah dijual ke T-series dengan harga Rs36 crores atau lebih dari Rp74 miliar.

10. Ditulis dan disutradarai oleh Atlee

Dikenal karena karya-karyanya dalam industri film Tamil, Atlee telah membawakan beberapa film yang menghibur, seperti Mersal, Bigil, dan Theri. Kini, Jawan lah yang digadang-gadang akan menjadi mahakaryanya.

11. Rilis dalam 3 bahasa

Film yang diproduksi oleh Red Chillies Entertainment ini siap dirilis pada September mendatang dalam bahasa Hindi, Tamil dan Telugu.