Film Fanaa Ultah ke-17, Kajol Kenang Momen Syuting Bareng Aamir Khan

Aamir Khan dan Kajol dalam Fanaa (Foto : Masala!)

 

Kini, film tersebut telah berusia 17 tahun. Kajol pun mengenang film drama-romantis ini dalam unggahan Instagram terbarunya. 

Kajol mengunggah video berisi potongan-potongan adegannya bersama Aamir di Fanaa. Lalu, ia menuliskan momen nostalgia-nya pada caption.

Kajol mengungkap bahwa dari banyaknya momen comeback perfilmannya, perannya sebagai Zooni Ali Beg di Fanaa akan selalu istimewa baginya.

Lalu, istri Ajay Devgn ini bercerita pengalaman syutingnya di Polandia. Meskipun suhunya saat itu sangat dingin, ia tak bisa berpakaian panjang demi peran.

“Polandia -27 derajat celcius pada hari pertama pemotretan dan aku mengenakan salwar kameez sifon tipis di danau beku dengan mengesampingkan faktor angin dingin,” tulisnya, dilansir dari akun Instagram @kajol.