Antv – Sutradara veteran Bollywood Ram Gopal Varma memberikan dukungannya terhadap The Kerala Story yang sukses menembus 2 besar box office setelah film Pathaan Shah Rukh Khan.
Melalui akun Twitternya, pria yang akrab disebut RGV itu mempertanyakan "kematian seperti keheningan Bollywood" pada kesuksesan film The Kerala Story.
Dalam cuitan terbarunya, RGV menyebut film ini sebagai sebuah 'cermin hantu', yang menunjukkan 'wajah mati dari Bollywood arus utama' alias antri mainstream.
Film arahan sutradara Sudipto Sen ini telah menimbulkan kontroversi sejak trailernya dirilis karena mengklaim bahwa lebih dari 32.000 wanita dari Kerala dipaksa untuk masuk Islam dan direkrut ke ISIS. Angka tersebut kemudian dihilangkan dari trailernya.
Ram Gopal Varma menulis, "#KeralaStory seperti sebuah cermin hantu yang indah yang menunjukkan wajah mati dari arus utama Bollywood dengan segala keburukannya."
"Sulit untuk belajar dari #KeralaStory karena mudah untuk meniru kebohongan tetapi sangat sulit untuk meniru kebenaran," tambahnya dalam postingan berikutnya.
RGV bukanlah satu-satunya yang telah memberikan dukungan terhadap film The Kerala Story.
Sebelumnya, beberapa selebriti lainnya juga mengecam mereka yang menuntut pelarangan film The Kerala Story.
Di antara mereka, aktor veteran Shabana Azmi mengatakan bahwa mereka yang menginginkan pelarangan terhadap The Kerala Story "sama salahnya dengan mereka" yang ingin melarang film Laal Singh Chaddha karya Aamir Khan. Kangana Ranaut juga setuju dengannya.
Baru-baru ini, aktor Manu Rishi Chadha mengatakan kepada Hindustan Times dalam sebuah wawancara bahwa seni tidak seharusnya dilarang.
Manu Rishi Chadha berkata, "Saya berbicara tentang hal ini. Mereka yang tidak, itu adalah kehendak mereka. Mereka yang diam tidak berarti mereka tidak akan berbicara besok. Karena jika definisi pelarangan meluas, seluruh industri akan angkat bicara, mulai dari kameramen hingga editor film, semua orang akan angkat bicara. Saya berjanji mereka yang diam akan berbicara menentangnya besok."
Flm The Kerala Story dibintangi oleh Adah Sharma, Yogita Bihani, Siddhi Idnani dan Sonia Balani sebagai pemeran utama.
Film ini dirilis pada tanggal 5 Mei dan sejauh ini telah meraup keuntungan sebesar ₹187 crore (setara Rp33 miliar) di box office.