Nawazuddin Siddiqui Salahkan Film-film Besar yang Menyebabkan Kerugian di Bollywood

Nawazuddin Siddiqui (Foto : MouthShut.com)

 

“Film-film besar menyebabkan kegagalan terbesar pada industri. Dalam kasus yang jarang terjadi, suatu film berhasil di box office karena alasan apapun,” ungkap Nawazuddin Siddhiqui. 

“Namun, kebanyakan, jika kau menayangkan tiga film, 97 persen film gagal. Dan ini semua adalah film besar. Ini adalah film-film yang benar-benar menjatuhkan industri, ini merusak,” imbuhnya.

Menurutnya, film-film seperti itu menyebabkan kerugian besar. Film-film itu hampa dalam hal naskah, penceritaan, arahan, hingga penampilan. 

Nawazuddin berpendapat seharusnya hal ini bisa diatasi oleh sutradara yang bertanggung jawab penuh dalam pengarahan film. 

“Film-film ini tidak memiliki cerita, pertunjukan. Mereka hanya punya lima lagu, dirancang oleh koreografer dan jika ada adegan aksi, itu dikerjakan oleh action designer,” sindir Nawazuddin.