Antv – Aktris Priyanka Chopra belum lama ini buka-bukaan tentang hubungannya dengan sebagian orang di industri film Bollywood. Dia juga mengungkap alasannya berani membongkar borok d Industri yang turut melejitkan namanya itu.
Istri Nick Jonas itu kini sudah hijrah dan mengembangkan kariernya di Hollywood. Namun pengalaman buruk yang ia terima di Bollywood ternyata belum terlupakan.
Priyanka mengaku dirinya disingkirkan oleh sebagian orang di Bollywood. Dia juga membandingkan budaya kerja Bollywood yang belum sebaik di Hollywood. Berikut sejumlah pernyataan Priyanka Chopra tentang dirinya vs Bollywood yang dirangkum dari berbagai sumber:
1. Dipojokkan di Bollywood
Dalam sebuah podcast bersama bintang film Zathura Dex Shepherd, Priyanka merasa karienya dihambat karena dipojokkan sebagian orang.
"Saya dipojokkan di industri ini (Bollywood). Saya menemukan orang-orang yang tidak memilih saya, saya berseteru dengan orang-orang, saya tidak pandai memainkan permainan itu sehingga saya agak lelah dengan politik dan saya mengatakan bahwa saya butuh istirahat," kata dia seperti dikutip dari Times of India, Selasa 4 April 2023.
2. Bollywood Tak Disipilin
Priyanka Chopra juga sempat membandingkan kualitas industri Bollywood dengan Hollywood. Salah satu kekurangan Bollywood di mata Priyanka adalah kelalaian dalam bekerja.
“Satu-satunya perbedaan adalah budaya dan tidak boleh disentuh atau diubah. Tentang perbedaannya, di Barat banyak dokumen kerja, ada stempel dan tanda tangan. Ada banyak email," ucapnya.
"Tapi di sini di India, kami sedikit lalai dengan pengaturan waktu, Anda tahu, waktu India yang bisa direntangkan. Namun, media syutingnya sama,” sambungnya.
3. Berdamai dengan Masa Lalu
Priyanka kini sudah berdamai dengan pengalaman buruk dan kekecewaannya terhadap Bollywood. Dia memilih untuk berkarier di Hollywood dan tinggal bersama suaminya Nick Jonas di Kanada.
“Saya pikir saya memiliki hubungan yang sangat kacau dengan apa yang terjadi tetapi saya memaafkan dan pindah untuk waktu yang lama. Lalu dan berdamai dengannya sejak lama. Itulah mengapa mudah bagi saya untuk membicarakannya secara terbuka, di tempat yang aman,” kata Priyanka Chopra.
4. Persekongkolan Jahat
Pernyataan Priyanka soal kebusukan sebagaian orang di Bollywood mendapat pembelaan dari penulis naskah dan editor film, Apurva Asrani. Dalam wawancara eksklusif, Apurva bicara soal beberapa keluarga di Bollywood yang memiliki keunggulan dalam bisnis hingga soal persekongkolan jahat.
“Jelas mereka memiliki favorit mereka dan memiliki hak untuk bekerja dengan yang mereka sukai. Masalahnya adalah ketika mereka bersekongkol untuk mengeluarkan aktor atau teknisi tidak hanya dari film mereka, tetapi dari seluruh ekosistem,” ungkapnya.
Asrani juga melihat banyak ego besar yang terluka ketika seorang aktor menolak film atau ketika aktor tersebut keluar karena perbedaan pandangan dalam film.
“Kemudian ego ini memanggil ego lain dan menyuruh mereka untuk tidak bekerja dengan orang ini. Mereka kemudian menggunakan media dan jurnalis yang kuat untuk menjalankan kampanye mendiskreditkan orang ini,” katanya.
“Jika aktor terlihat ulet dan terus melakukan pekerjaan dengan baik, maka pekerjaan mereka akan direview dengan buruk, atau lebih buruk lagi, tidak direview sama sekali,” imbuhnya.