Kritik Film Bholaa, KRK Sebut Ajay Devgn Selalu Bandingkan Dirinya Dengan Shah Rukh Khan

KRK dan Bholaa (Foto : berbagai sumber)

Antv – Sejak rilis pada 30 Maret 2023 ulasan pada film Ajay Devgn Bholaa terus berdatangan, salah satunya dari kritikus KRK. Bagaimana selengkapnya?

Bholaa menjadi film pertama dari Ajay Devgn tahun ini. Ia kembali bekerja sama dengan sang sahabat Tabu setelah kolaborasi mereka di Drishyam 2

Sejak tayang, Bholaa menerima ulasan campur aduk dari banyak pihak. Salah seorang dari mereka adalah Kamaal R Khan alias KRK. 

Sosok yang mengaku sebagai kritikus ini memberi ulasan tajam tentang Bholaa di media sosial. 

Dilansir dari DNA India, KRK mengejek koleksi box office Bholaa dan membandingkannya dengan film Shah Rukh Khan Pathaan

 

Film Pathaan SRK Sukses Luar Biasa, Ajay Devgn: Semoga 'Bholaa' Juga. (Foto: Tangkap Layar)