Pada awalnya, ia membicarakan bagaimana sutradara teater India yang bernama Arvind Gaur selalu membicarakan Kangana.
Dilansir dari Bollywood Hungama, Arvind memuji Kangana Ranaut sebagai sosok yang penuh semangat, pekerja keras, dan potensi.
Lalu, Arvind bercerita pada Monica bagaimana Kangana pernah menggantikan seorang aktor yang mendadak sakit.
Saat itu tidak ada aktor yang siap menggantikan peran tersebut. Padahal, mereka harus tampil dalam waktu dekat.
“Pernah ada drama di mana salah satu aktor pria jatuh sakit dan Kangana menggantikannya. Tidak ada aktor yang siap,” ungkap Monica Chaudhary.
Baca Juga :