Sementara itu, Bollywoodlife.com melansir sebuah ulasan menarik mengenai kegagalan Zero milik SRK. Tampak jelas bahwa tanggal premium, yakni musim libur keluarga sudah tak lagi jadi jaminan bahwa sebuah film akan laris.
Pun budget besar, tak jadi jaminan bahwa sebuah film akan jadi karya yang bagus. Kekuatan naskah, eksekusi penyutradaraan yang apik dan editing mumpuni, semua faktor dalam sebuah film jadi penentu kesuksesan atau kegagalan.
Dan sayangnya, film Zero SKR ini gagal memenuhi ekspektasi dari para penonton. Dibuat dengan budget Rp 400 miliar, hingga hari ke-9 penayangannya, ZERO masih belum mampu masuk ke Club Rs 100 crore atau Rp 200 miliar.
Kegagalan ZERO, jadi kegagalan kesekian kalinya bagi Shah Rukh Khan selama 5 tahun terakhir.
Budget luar biasa besar yang ia keluarkan pada beberapa filmnya, tak diimbangi dengan naskah yang apik dan membuat Shah Rukh Khan harus rela menelan pil pahit berulang kali.
Yang menyakitkan, Shah Rukh Khan harus rela kalah dari aktor bintang film 'pinggiran' Kannada, Yash yang sukses lewat film KGF.