Pujian James Cameron Untuk Sutradara RRR: Penghargaan Ini Hanya Bonus

SS Rajamouli dan James Cameron (Foto : Twitter @ssrajamouli)

AntvFilm India RRR telah mencatat prestasi membanggakan di kancah internasional. Film ini pun menuai pujian dari para pesohor perfilman. Bagaimana selengkapnya?

Sejak pertama kali tayang pada tahun 2022, RRR telah mencuri perhatian penonton dalam negeri maupun luar negeri. 

 

Faktanya, RRR adalah salah satu dari beberapa film India yang sukses besar pada tahun itu. Film garapan SS Rajamouli ini memeroleh pendapatan lebih dari ₹12 miliar dari seluruh dunia. 

Tak hanya pencapaian secara finansial, RRR telah menggaet banyak penghargaan. Dilansir dari IMDb, RRR telah menerima 38 penghargaan dan 113 nominasi dari ajang nasional maupun internasional.

Salah satu dari penghargaan itu adalah Best Song untuk lagu Naatu Naatu dari Golden Globe.