Aamir Khan Minta Maaf Pasca Kegagalan Laal Singh Chaddha

Aamir Khan (Foto : )

AntvLaal Singh Chaddha telah menuai banyak kontroversi bahkan sejak trailer pertamanya rilis. Komentar negatif terus bermunculan, terutama yang tertuju pada Aamir Khan.

Sebagai informasi, Laal Singh Chaddha merupakan adaptasi dari film Hollywood yang bertajuk Forrest Gump. Forrest Gump dibintangi oleh Tom Hanks dan rilis pada tahun 1994. 

Rupanya, tak semua orang senang dengan keputusan Aamir Khan untuk membuat versi India dari Forrest Gump

Sebagai pemeran utama sekaligus produser Laal Singh Chaddha (LSC), Aamir Khan mendapat banyak kritik dari publik. Bahkan sejak trailernya rilis, masyarakat ingin LSC diboikot. 

Namun, hujatan yang Aamir terima begitu LSC resmi rilis dan tayang di bioskop begitu tak terduga. Penayangan film ini bahkan terancam dihentikan di beberapa negara bagian. 

Film Laal Singh Chaddha. (Foto : )

 

Ini berakibat fatal terhadap penayangan LSC. Dilansir dari India Times, Laal Singh Chaddha gagal mengesankan penonton dan kritikus sehingga menyebabkan kerugian besar di box office

Aamir menyadari kegagalan ini. Ia tak banyak bicara, tetapi beberapa sumber menyebutkan ia berencana cuti 2 bulan ke Amerika setelah kegagalan Laal Singh Chaddha. 

Namun, setelah bungkam cukup lama, Aamir akhirnya buka suara tentang kegagalan film terbarunya ini. 

Melalui media sosial Twitter, Aamir membuat video yang berisi pernyataan maafnya kepada penggemar. Video ini diunggah di akun rumah produksi miliknya, @AKPPL_Official.

Video tersebut diawali dengan suara seseorang mengatakan ‘Michhami Dukkadam’, yang berarti “Jika aku telah menyinggungmu dengan cara apapun, sadar atau tidak sadar, dalam pikiran, kata atau perbuatan, maka aku meminta pengampunanmu.”

Aamir Khan. (Foto : Instagram @amirkhanactor_)

 

 

“Kita semua adalah manusia dan kami berbuat kesalahan. Terkadang melalui kata-kata dan terkadang melalui perbuatan, ada kalanya kita melakukannya tanpa sadar dan ada kalanya saat kita marah,” ungkap suara dalam video tersebut.

Sebelumnya, Aamir Khan pun telah meminta maaf pada publik. Ia menegaskan bahwa tuduhan tentang dirinya yang intoleran dan membenci India salah besar.

Dalam kesempatan itu, ia pun memberi respons terhadap kecaman masyarakat yang ingin memboikot Laal Singh Chaddha

Pemeran film 3 Idiots ini meminta masyarakat untuk tidak memboikot filmnya dan menyaksikannya di bioskop.

Namun, sepertinya ucapan Aamir ini tak terlalu didengar. Laal Singh Chaddha tetap dihadapi kerugian besar dan terancam berhenti tayang di beberapa negara bagian.