Kabar baik bagi pencinta dan penggemar berat aktor ganteng Hrithik Roshan dan si cantik Priyanka Chopra, jagat sinema Mega Bollywood ANTV akan menayangkan film yang dibintangi mereka dengan judul 'Krissh'. Film 'Krrish' yang akan tayang Selasa (25/2/2020), pukul 11.00 WIB, adalah sebuah film pahlawan super fiksi ilmiah India 2006 yang disutradara, diproduksi, dan ditulis oleh Rakesh Roshan.Selain Hrithik Roshan, Priyanka Chopra, Rekha dan Naseeruddin Shah, film 'Krrish'adalah film kedua dalam serial Krrish, menjadi sekuel dari 'Koi... Mil Gaya', dan berkaitan dengan cerita Krishna, putra dari protagonis film sebelumnya.Film 'Krrish' berkisah tentang cinta dengan Priya yang mengikutinya ke Singapura, dimana ia memakai nama "Krrish" untuk merahasiakan identitasnya sementara menyelamatkan anak-anak dari sebuah sirkus terbakar.Dari peristiwa tersebut, ia dianggap sebagai pahlawan super, dan kemudian harus berhadapan dengan rencana-rencana jahat Dr. Siddhant.Film tersebut menjadi film India dengan pendapatan tertinggi kedua pada 2006 dan mendapatkan keuntungan di seluruh dunia sebesar ₹1,17 miliar (US$18 juta).Film 'Krrish' mendapatkan rating "blockbuster" dari Box Office India. Film tersebut memenangkan penghargaan Nasional dan Filmfare untuk efek khusus, sementara aktor Hrithik Roshan mendapatkan pujian dan sejumlah penghargaan aktor terbaik untuk perannya.Film ketiganya dalam serial tersebut, 'Krrish 3' dirilis pada 2013. Film tersebut juga dialihbahasakan ke dalam bahasa Tamil dan Telugu.Film 'Krrish' bermula saat berusia 5 tahun, Krishna Mehra menjalani tes kecerdasan. Tes tersebut mengungkap dia mempunyai kekuatan super.Neneknya, Sonia (Rekha) lalu membawa Krishna ke desa terpencil di pegunungan untuk menyembunyikan kemampuan dari Krishna.Beberapa tahun kemudian, Krishna (Hrithik Roshan) tumbuh dewasa. Ia bertemu dengan Priya (Priyanka Chopra) bersama temannya Honey (Manini Mishra).Saat itu teman Krishna, Bahadur (Hemant Pandey) membawa kru berkemah di dekat rumahnya.Suatu ketika Krishna menyelamatkan nyawa Priya dari sebuah insiden.Mereka saling jatuh cinta padanya sehingga sering menghabiskan waktu bersama.Setelah kembali ke Singapura, Priya dan Honey dipecat oleh atasannya. Sadar akan cinta Krishna, Priya memanggil Krishna untuk bergabung bersamanya ke Singapaura.Krishna meminta izin kepada Ibunya untuk menikahinya. Nenek Krishna keberatan dengan hal tersebut, dia mengatakan bahwa orang akan memanfaatkan kemampuan Krishna.Sonia lalu mengungkapkan bahwa ayahnya yaitu Rohit diperkejakan oleh Dr.Siddhant Arya (Naseerudin Shah).Ayahnya merancang sebuah komputer yang mampu melihat masa depan. Untuk dapat mencegah terjadinya perang dan membantu mempersiapkan diri dalam menghadapi bencana alamAkan tetapi, Rohit mengethaui bahwa tujuan komputer tersebut akan disalah gunakan. Sehingga dia menghancurkan mesin tersebut.Rohit lalu dilaporkan telah meninggal dalam kecelakan di laboratoirum.Tidak lama kemudian Ibu Krishna meniggal. Krishna berjanji kapada neneknya bahwa dirinya tidak akan mengungkapkan kekuatannya. Nenek akhirnya mengizinkan Rohit pergi.Di Singapura, Krishna meneparti janjinya dan tidak mengungkapkan kemampuannya. Krishna kemudian bertemu dengan Kristian Li (Bin Xia).Li berusaha untuk mengumpulkan dana guna membayar operasi saudaranya. Li mengundang Krishna dan Priya ke Circus Bombay. Di mana terjadi kebakaran dalam pertunjukan dan beberapa anak terjebak dalam kobaran api.Krishna menjadi dilema bagaimana menyelamatkan anak-anak tanpa mengungkapkan kemampuannya. Krishna lalu mengenakan topeng hitam dan menyelamatkannya dan memunculkan nama Krrish di publik. Di sisi lain Dr. Siddart sedang merancang rencana jahatnya.Dapatkah Krishna menyelamatkan mereka dari rencana jahat Dr Siddart tanpa membuka identitasnya?Jangan lupa saksikan dan simak terus sinema Mega Bollywood ANTV setiap hari mulai pukul 07.30 WIB. Berikut Cuplikan film 'Krrish' yang akan tayang Selasa, 25 Februari 2020, pukul 11. WIB: https://youtu.be/3qa3L9rTEG0
Hrithik Roshan dan Priyanka Chopra Akan Beradu Akting dalam 'Krissh' di Mega Bollywood ANTV
Senin, 24 Februari 2020 - 21:09 WIB
Baca Juga :