www.antvklik.com -Ketua panitia penyelenggara Asian Games 2018 (INASGOC) Erick Thohir memastikan Persib Bandung menggunakan stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) sebagai home base tim untuk mengarungi kompetisi liga 1 musim ini.Kini, Persib bernafas lega. Stadion GBLA dibatalkan sebagai venue cabang olahraga sepak bola pada Asian Games 2018. Persib tak jadi menjadi tim musafir dalam kompetisi mendatang.Bobotoh, julukan pendukung fanatik Persib, tentunya turut berbahagia tatkala disampaikan langsung oleh Erick Thohir.Menurut Erick, stadion di Jawa barat yang akan digunakan untuk perhelatan cabang sepakbola Asian Games 2018 terdiri dari empat stadion, yakni Stadion Si Jalak Harupat di Bandung, Stadion Patriot Chandrabaga di Bekasi, Stadion Wibawa Mukti dan Stadion Pakansari di Cibinong.Kabar batalnya Stadion GBLA yang berkapasitas 38.000 penonton ini memungkinkan Persib menjadikan home base dalam menggelar kompetisi Liga 1 2018.“Karena kebetulan Liga indonesia berjalan, mau tidak mau banyak lapangan sepak bola dipakai oleh Liga Indonesia," tutur Erick ThohirPerhelatan Asian Games 2018 akan dibuka pada 18 Agustus 2018, sehingga kompetisi Liga 1 untuk sementara diliburkan, agar event internasional empat tahunan itu berjalan maksimal. “Sudah koordinasi dengan PSSI, diharapkan pada saat Asian Games tidak bergulir (kompetisi), tidak ada pertandingan apa pun sepak bola di Indonesia ketika ada Asian Games," Erick Thohir menjelaskan. Laporan : Endra Kusumah-Bandung
Persib Bandung bermarkas di Gelora Bandung Lautan Api
Rabu, 14 Februari 2018 - 17:56 WIB