www.antvklik.com - Rumor Tri Risma Harini yang akan dipasangkan dengan Syaifullah Yusuf, untuk menggantikan Azwar Anas, setelah menyatakan mengundurkan diri pencalonan, ditanggapi oleh Walikota Surabaya. Tri Risma Harini, menegaskan bahwa dirinya tidak akan maju dalam Pilkada Jatim. Risma masih ingin bersama rakyat Surabaya, utuk menyelesaikan masa jabatannya sebagai Walikota Surabaya.Bertempat di rumah dinasnya, di Jalan Walikota Mustajab, Walikota Surabaya, menjawab pertanyaan masyarakat soal rumor bahwa Risma akan dipasangkan dengan Syaifullah Yusuf, sebagai bakal calon Wakil Gubernur Jatim, menggantian Azwar Anas, yang mengundurkan diri dalam pertarungan Pilgub Jatim.Risma dengan tegas, tetap akan menjadi Walikota Surabaya, dan tidak tertarik dengan tawaran untuk menggantikan posisi Azwar Anas, setelah mengundurkan diri. Risma tidak menampil jika ada tawaran asca prahara tersebut, namun Risma sudah menyampaikan kepada Ketua Umum DPP PDIP, bahwa dirinya masih ingin menyelesaikan tugas sebagai Walikota, hingga akhir masa jabatan.Risma juga menyebut, bahwa PDIP masih memiliki banyak kader potensial, yang bisa menggantikan Azwar Anas, sebagai bakal calon Wakil Gubernur Jawa Timur, untuk mendampingi Syaifullah Yusuf.Meski Risma merupakan petugas partai, Risma mengaku telah bertemue dengan Ketua Umum, untuk menyampaikan keinginannya agar tidak dicalonkan dalam Pilgub Jatim, agar bisa tetap konsentrasi membangun kota Surabaya hingga akhir masa jabatannya.Demikian Laporan Syamsul Huda, dari Surabaya, Jawa Timur
Risma Tolak Gantikan Anas Jadi Cawagub PDIP
Senin, 8 Januari 2018 - 08:37 WIB
Baca Juga :