Rizky Irmansyah dan Ifan Seventeen menampilkan Prabowo di Video Clip Lagu ‘Pernah Di Sana'

Rizky Irmansyah dan Ifan Seventeen menampilkan Prabowo (Foto : istimewa)

AntvRizky Irmansyah tak hanya dikenal sebagai Sekretaris Pribadi yang telah mendampingi Presiden RI terpilih Prabowo Subianto lebih dari sewindu, bakat dan talenta yang dimiliki Rizky dalam dunia musik sejak duduk di bangku SMP kembali di asah dengan merilis lagu terbarunya bertajuk ‘Pernah Di Sana’ berkolaborasi dengan Musisi ternama tanah air Ifan Seventeen, Kamis (17/10). 

Ifan Seventeen mengawali karir bermusik dengan Band Seventeen dari tahun 2006. Setelah band Seventeen mengalami musibah tsunami pada tahun 2018, Ifan Seventeen masih berkarya dengan merilis beberapa single secara solo dan berkolaborasi bersama beberapa musisi Indonesia. 

“Pernah Di Sana “ bercerita tentang perjuangan seseorang yang sangat besar dan melewati berbagai macam proses naik turun untuk menuju sebuah keberhasilan. Seperti kutipan lirik di lagu ini “ Malamku pun pernah gelap. Siangku tak kalah panas. Jangan lihat ku kini. Aku pernah disana “ Pesan yang ingin disampaikan di lagu ini sangat menginspirasi khususnya para remaja yang saat ini sedang berjuang untuk meraih kesuksesan. 

Bertepatan dengan momen HUT Prabowo ke-73 ini, Rizky dan Ifan sengaja merilis lagu ‘Pernah Di Sana’ spesial didedikasikan untuk Prabowo Subianto. Karena Pak Prabowo dianggap sosok yang bisa mewakili dan memotivasi Masyarakat dalam proses perjuangannya yang tak pernah lelah.

Dengan lirik penuh inspiratif dibalut komposisi musik yang dapat menggetarkan gairah semangat untuk pecinta musik yang mendengarkan Rizky dan Ifan optimis akan masa depan setiap anak-anak yang kini tengah berjuang untuk menuju asa yang diimpikan.

Menariknya lagi, dalam pembuatan Video Clip lagu kedua yang digarap oleh Rizky Irmansyah x Ifan Seventeen ini dilakukan juga penuh perjuangan yang berarti.

Rizky dan Ifan bercerita lokasi shooting pembuatan Video Clip lagu ‘Pernah Di Sana’ dilakukan di daerah Garut, Jawa Barat dan menempuh perjalanan darat yang cukup terjal untuk menuju lokasi.

“Proses syuting yang lumayan membutuhkan perjuangan, karena harus sedikit mendaki ke area atas demi mendapatkan footage yang sangat indah,” ungkap Rizky

Meski demikian, Rizky dan Ifan menikmati proses yang dilalui bersama tim mengilhami dengan makna lagu ‘Pernah Di Sana’ yang dibuatnya bersama Ifan Seventeen.

Video Clip lagu ‘Pernah Di Sana’ Rizky dan Ifan juga menggandeng Ivolks Creative bekerjama dengan Director muda Murdana yang acapkali membuat Video Clip Musik.

Kini lagu ‘Pernah Di Sana’ sudah bisa dinikmati oleh penikmat musik di seluruh digital music platform seperti Spotify, Deezer, Joox, Apple Music, Amazon dan lain-lain atau bisa juga diakses melalui instagram resmi Rizky Irmansyah @rizky_irmansyah - Youtube @RizkyIrmansyahOfficial dan instagram resmi Ifan Seventeen @ifanseventeen - Youtube @ifanseventeentv.

“Selamat menikmati lagu ‘Pernah Di Sana’, semoga lagu yang kami garap ini bisa menginspirasi para penikmat musik di seluruh Indonesia. Salam Musik Indonesia!” tutup Rizky dan Ifan.

SONG CREDIT : 

Title : PERNAH DISANA

Artis : Rizky Irmansyah X Ifan Seventeen 

Composer : M Danny Fibriadi  & Riefian Fajarsyah

Executive Producer : Ifan Seventeen & Rizky Irmansyah

Music Producer : M Danny Fibriadi  & Riefian Fajarsyah

Mixing & Mastering : M Danny Fibriadi