Momen Tahun Baru 2024 Prabowo Subianto Optimis Indonesia Semakin Maju

Momen Tahun Baru 2024 Prabowo Subianto Optimis Indonesia Semakin Maju (Foto : Istimewa)

Antv – Di momen tahun baru 2024, Calon Presiden nomor urut dua, Prabowo Subianto, menyatakan rasa optimisnya untuk tahun 2024 dan menyuarakan harapannya untuk menciptakan Indonesia yang lebih damai dan maju.

Hal itu diungkapkan oleh Prabowo Subianto dalam unggahannya di akun media sosial Instagram pribadinya, @prabowo, pada hari Senin, 1 Januari 2024.
 
Dalam unggahannya, ia awalnya menulis, bahwa dirinya bersyukur atas segala hal yang sudah dilalui. Ia juga mengajak agar dirinya dan orang lain bisa menjadi sosok pribadi yang lebih baik dan bermanfaat demi kebaikan Masyarakat Indonesia.
 
“Selalu bersyukur atas banyak hal yang sudah kita lalui di tahun 2023, mari kita bersama menjadi pribadi yang lebih baik dan menjadikan hidup kita lebih bermanfaat terutama untuk kebaikan masyarakat Indonesia,” ujar Prabowo Subianto dalam tulisannya.
 
Di momen tahun baru 2024 ini, Calon Presiden nomor urut 2 itu juga mengaku bahwa dirinya optimis kedepan bahwa Indonesia akan menjadi negara yang damai, semakin maju, dan semakin baik.
 
“Kita optimis ke depan dan semangat untuk Indonesia yang damai, yang semakin maju dan semakin baik. Selamat tahun baru 2024,” dilengkapi dengan tagar #BersamaIndonesiaMaju.
 
Prabowo Subianto yang juga menjabat sebagai Menteri Pertahanan RI, berpesan kepada semua pihak agar menjadikan kehidupan lebih bermanfaat, terutama untuk kesejahteraan masyarakat luas. Ia menekankan pentingnya upaya bersama dalam menciptakan masa depan yang lebih baik untuk Indonesia.
 
Momen Tahun Baru 2024, TKN Fanta Adakan Doa Bersama Prabowo Subainto dan Gibran Rakabuming Menang Satu Putaran
 
Tim Kampanye Nasional Fanta, yang mendukung pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, telah mengadakan doa bersama untuk memohon kemenangan mereka dalam satu putaran di Pilpres 2024.
 
Arief Rosyid Hasan, selaku pemimpin TKN Fanta, menyatakan bahwa doa bersama ini merupakan bagian dari upaya anak muda untuk berkontribusi dalam pembangunan bangsa dan negara bersama Prabowo-Gibran.
 
Di momen tahun baru 2024 ini, Arief percaya bahwa pada tahun 2024, Indonesia akan mendapatkan pemimpin terbaik.
 
"Di tengah kerja keras yang kita lakukan bersama anak-anak muda semata untuk kemajuan bangsa dan negara. Seluruh ikhtiar baik ini harus diiringi dengan doa. Apalagi kita akan mengalami pergantian waktu, tahun 2024, di mana tahun ini kita akan memperoleh pemimpin terbaik bangsa," ujar Arief dalam keterangannya, Minggu (31/12/2023)
 
Di momen tahun baru 2024 ini, ia juga menekankan bahwa selain bekerja keras, doa juga penting dalam mencapai tujuan mereka. Ia mengungkapkan keinginan agar pemilihan presiden selesai dalam satu putaran saja untuk mempercepat proses menuju Indonesia yang lebih maju.
 
Menurutnya, ini akan menciptakan efisiensi dan memungkinkan langkah-langkah pembangunan segera dilaksanakan.
 
Optimisme Arief didasari oleh hasil survei yang menempatkan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming sebagai pilihan utama dibandingkan dengan calon lainnya.
 
"Kami ingin pilpres ini bisa cepat selesai. Karena kami ingin segera mengakselerasi Indonesia maju dan kita ingin efisiensi dengan satu putaran. Sehingga kami berharap dengan ikhtiar yang telah dilakukan bisa terwujud pilpres satu putaran yang dimenangkan Pak Prabowo dan Mas Gibran," tuturnya.
 
Dalam momen tahun baru 2024 ini, Arief yakin bahwa dengan dukungan, doa, dan restu Tuhan, kemenangan satu putaran itu bisa terwujud. Ia menuturkan bahwa berdasarkan survei, elektabilitas Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming sudah sangat signifikan, dan kemenangan satu putaran terlihat semakin dekat.