Sirkuit Red Bull Ring Tak Bersahabat, Fabio Quartararo Tetap Berharap Hasil Positif

Fabio Quartararo (Foto : )

Sirkuit Red Bull Ring nampaknya kurang bersahabat untuk pembalap Yamaha, Fabio Quartararo. Namun, ia tetap berharap bisa memberikan hasil positif pada perhelatan MotoGp Austria 2022 Mendatang. Performa Quartararo belakangan tampil kurang bagus dan masih berusaha agar penampilan terbaiknya cepat kembali. Pada dua balapan terakhir, ia gagal meraih kemenangan termasuk pada MotoGP di Inggris lalu. Pembalap Yamaha tersebut merasa kecewa dengan dua hasil balap yang ia peroleh sebelumnya. Meskipun begitu, ia tak mau berlarut dan mengaku telah siap menghadapi MotoGP Austria yang akan berlangsung pekan ini. [caption id="attachment_558365" align="alignnone" width="1080"] (Foto: Instagram @fabioquartararo20)[/caption] “Setelah Silverstone, saya sedikit kecewa. Tetapi, saya memanfaatkan energi itu dengan cara produktif. Saya sudah banyak berlatih dan fokus menghadapi akhir pekan ini,” kata Quartararo pada rilis resmi Yamaha pada Kamis, 18 Agustus 2022.