Nama Riesca Rose belakangan ini santer diberitakan lantaran ia disebut-sebut menjadi selingkuhan Sule. Tudingan itu bermula dari unggahan Instagram Story Nathalie Holscher yang menyebut nama perempuan tersebut.
Lantaran namanya sering disebut-sebut, banyak publik yang bertanya-tanya tentang siapakah sebenarnya sosok Riesca Rose ini, mulai dari latar belakang, pekerjaan, biodata, dan lain sebagainya.
Berikut ini telah tim ANTVklik rangkum dari berbagai sumber tentang profil dan fakta menarik Riesca. Penasaran? langsung simak pembahasan di bawah ini!
Biodata
[caption id="attachment_553577" align="alignnone" width="640"] Foto: Instagram @riesca_rose[/caption]
Nama: Rieska Rossianna
Nama panggung: Riescha Rose
Tanggal lahir: Bandungf, 8 Juli 1991
Usia: 31 tahun
Agama: Islam
Profesi: aktris, penyanyi
Instagram: @riesca_rose
Fakta-fakta tentang Riesca Rose
1. Profil
[caption id="attachment_553578" align="alignnone" width="640"] Foto: Instagram @riesca_rose[/caption]
Riesca adalah penyanyi dan aktris asal Bandung, kelahiran 8 Juli 1991. Memulai karirnya sejak tahun 2013 sebagai penyanyi, kini Riesca melebarkan sayap menjadi seorang pesinetron. Terbaru, bahkan ia juga menjajal dunia tarik suara.
2. Merupakan Finalis Akademi Fantasi Indosiar 2013
[caption id="attachment_553579" align="alignnone" width="640"] Foto: Instagram @riesca_rose[/caption]
Melansir laman Instagram pribadinya, Riesca ternyata adalah finalis Akademi Fantasi Indonesia (AFI) 2013. Saat itu, perempuan asal Bandung ini tereliminasi di November 2013 saat Konser Eliminasi 3.
3. Membintangi Sinetron Preman Pensiun 5
[caption id="attachment_553580" align="alignnone" width="640"] Foto: Instagram @riesca_rose[/caption]
Riesca Rose terjun di dunia akting pada tahun 2021 dengan muncul dalam sinetron Preman Pensiun 5. Ia mendapat peran kecil sebagai seorang pencopet dan didapuk membawakan soundtrack dari serial tersebut.
4. Pernah Merilis Single
[caption id="attachment_553581" align="alignnone" width="640"] Foto: Instagram @riesca_rose[/caption]
Pada Mei 2021, Riesca merilis lagu berjudul Cukup Sampai di Sini yang dirlis oleh Kabobs TV. Single tersebut mengisahkan tentang hubungan sepasang kekasih yang mulai berubah setelah beberapa lama.
Lagu lain yang ia punya berjudul Di Kesunyian Hati yang merupakan soundtrack dari sinetron Preman Pensiun. Lalu ada Sendiri yang rilis tahun 2020.
5. Pernah Muncul di Entis Raja Jagong
[caption id="attachment_553585" align="alignnone" width="640"] Foto: Instagram @riesca_rose[/caption]
Riesca Rose pernah muncul di tayangan berjudul Entis Raja Jagong yang diproduksi oleh Sule Production. Beberapa penampilan Riesca antara lain di segmen Semua Bingung Riesca Rose Ada Dua dan Rizky Febian Marah Sama Riesca Rose. Sesekali, dirinya juga berada satu frame dengan Sule.