Dapat Hidayah Pulang dari Turki, Tamara Bleszynski Berpesan Untuk Anak-Anaknya

Foto: Instagram @tamarableszynskiofficial) (Foto : )

Beberapa waktu belakangan ini Tamara Bleszynski sering membagikan kebersamaannya ketika sedang berada di Turki. Setelah kepulangannya, Tamara menjadi sangat agamis. Tamara Bleszynski pergi ke Turki untuk lebih memahami hidup dan tuhannya, sebagai pembimbing kehidupan. Tamara merasa tersentuh dengan banyak hal selama di Turki dan sepanjang perjalanan.Sambil mengingat masa lalu, Tamara mengenakan jilbab dan bersujud serta merenung di salah satu masjid besar yang ada di Turki.Dalam postingan Instagramnya pada Rabu, 3 Agustus 2022, Tamara mengaku perjalanannya sepanjang ke Turki membuka matanya tentang banyak hal. Mulai dari keberanian hidup, tentang perjuangan serta tentang anak-anaknya.“Perjalananku ke Turkey membukakan mataku ttg byk Hal. Tentang Keberanian, Tentang perjuangan, Tentang Anak2ku,” tulis Tamara Bleszkynski.Aktris berusia 47 itu mengungkapkan masa lalunya yang pahit, hingga menyebabkan kepahitan yang juga terjadi di masa kini.“Masa laluku yg pahit, tidak akan menjadikan masa disini dan masa depanku menjadi pahit juga,” lanjutnya.Di sisa usianya, Tamara ingin fokus untuk mendidik anak-anaknya, terutama anak bungsunya yang masih membutuhkan bimbingan darinya.“Aku akan memfokuskan sisa nafasku dan energiku utk kebahagiaan anak2ku, terutama utk si kecil yg masih sangat membutuhkan bimbinganku,” sambungnya.Tak lupa Tamara berterima kasih pada anak-anaknya yang selalu mendoakannya. Sebagai orang tua, ia juga turut mendoakan anak-anaknya.“Terima kasih byk anak2ku sayang sdh mendoakan ibunya. Doa mama jg selalu utk kalian,” pungkasnya.