Ticket to Paradise kini trending di Twitter, hal itu karena film Hollywood ini dibintangi oleh salah satu aktor Indonesia Maxime Bouttier.
Ticket to Paradise adalah film komedi romantis Amerika mendatang yang disutradarai oleh Ol Parker dan ditulis oleh Parker dan Daniel Pipski. Dibintangi oleh George Clooney, Julia Roberts, Kaitlyn Dever, Billie Lourd, dan aktor Indonesia Maxime Bouttier.
Film ini mengisahkan tentang dua orang tua yang bercerai melakukan perjalanan ke Bali setelah mengetahui putri mereka, Lily, berencana untuk menikah dengan seorang pria lokal, Gede, yang baru saja ditemuinya.
Mereka memutuskan untuk bekerja sama untuk menggagalkan pernikahan itu agar mencegah Lily dari membuat kesalahan yang sama yang mereka buat dua puluh lima tahun yang lalu.
Bakal rilis 21 Oktober 2022, berikut tujuh fakta menarik film Ticket to Paradise yang dibintangi oleh aktor Hollywood papan atas dan aktor Indonesia, dihimpun dari berbagai sumber.
1. Bergenre komedi romantis
[caption id="attachment_534578" align="alignnone" width="472"] Instagram @tickettoparadise[/caption]
Film ini merupakan genre romansa komedi terbaru yang diproduksi Hollywood.
2. Berlatar Bali tapi tak syuting di Bali
[caption id="attachment_534581" align="alignnone" width="492"] Instagram @tickettoparadise[/caption]
Film ini berlatarkan Bali, Indonesia. Namun proses syutingnya dilakukan di Queensland, Australia antara November 2021 dan Februari 2022. Lokasi syuting pun dilakukan di beberapa tempat, seperti kepulauan Whitsunday, Gold Coast, Brisbane,Tangalooma Island Resort di Moreton Island, dan The Palm Bay Resort di Long Island.
Produksi film ini pun sempat dihentikan sebentar pada Januari 2022 karena meningkatnya kasus COVID-19 di Queensland.
3. Dibintangi artis papan atas Hollywood
[caption id="attachment_534583" align="alignnone" width="503"] Instagram @tickettoparadise[/caption]
Film Ticket to Paradise ini dibintangi oleh aktor papan atas Hollywood, seperti Julia Robert dan George Clooney. Ada pula Lucas Bravo, Kaitlyn dan Billie Catherine.
Julia Robert sendiri nyatanya pernah syuting di Bali dalam film Eat Pary Love pada tahun 2010 silam.
4. Jadi debut Maxime Bouttier di Hollywood
[caption id="attachment_534584" align="alignnone" width="546"] Instagram @tickettoparadise[/caption]
Film ini pun dibintangi oleh salah satu aktor tampan Indonesia Maxime Bouttier. Ini juga menjadi debut Maxime di Hollywood.
Dalam film tersebut, ia berperan sebagai Gede. Ia pun menjadi warga lokal yang menjalin hubungan dengan anak dari karakter George Clooney dan Julia Robert.
5. Disutradai OI Parker
[caption id="attachment_534586" align="alignnone" width="476"] Instagram @tickettoparadise[/caption]
Film Ticket to Paradise disutradarai oleh Ol Parker yang sangat berpengalaman. Tak sendiri, naskah film tersebut ditulis bersama Daniel Pipski. Sebelumnya, Parker pun telah menyutradarai film The Best Exotic Marigold Holtel, Mamma Mia! Here We Go Again, hingga Now Is Good.
6. Rilis Oktober 2022
[caption id="attachment_534588" align="alignnone" width="516"] Instagram @tickettoparadise[/caption]
Film garapan Universal Pictures ini dijadwalkan bakal tayang 21 Oktober 2022 di bioskop Amerika Serikat. Namun, jadwal rilis di Indonesia sampai saat ini belum diketahui.
7. George Clooney dan Julia Robert Jadi Pemeran Utama
[caption id="attachment_534589" align="alignnone" width="536"] Instagram @tickettoparadise[/caption]
Film ini menyatukan kembali aktor George Clooney dan Julia Roberts setelah sebelumnya bersama-sama membintangi Ocean's Eleven (2001), Ocean's Twelve (2004), dan Money Monster (2016).