YouTuber Atta Halilintar baru-baru ini terlihat sedang mendatangi peternakan hewan kurban. Ia sedang mencari hewan terbaik yang akan dijadikannya sebagai hewan kurban. Hari Raya Idul Adha akan segera tiba. Umat muslim yang ikut merayakan pun antusias untuk menyambut kedatangan Hari Raya tersebut, dimana hal itu dikaitkan dengan hewan kurban yang sedang banyak diperjual-belikan.Dalam kanal Youtube AH pada Minggu, 26 Juni 2022, Atta Halilintar sedang memilah-milah hewan kurbannya.“Pada kali ini the Atta family masih dalam rangkaian mencari hewan kurban terbaik," ujar Atta Halilintar.Pencarian hewan kurban tersebut tertuju pada dua tempat. Ia mencari hewan kurban di sekitar rumahnya sebagai tujuan pertama. Lalu lokasi ke-2 yaitu berada di Puncak, dimana lokasi tersebut sering disebut-sebut sebagai lokasi peternakan sapi terbesar di Jawa Barat. Kabarnya, tempat tersebut juga terdapat sapi kurban milik Presiden.“Tempat kedua di daerah Bogor, Puncak, katanya ada salah satu sapi terbesar di Jabar kata orangnya. Katanya juga ada sapinya Presiden,” ucap Atta.Setibanya di lokasi, Atta Halilintar mendatangi satu per satu sapi dan memilih hewan mana yang akan ia jadikan kurban. Tak lupa ia mengecek kesehatan dan juga berat badan dari sapi-sapi tersebut.Atta Halilintar beberapa kali menanyakan sapi mana yang bobotnya satu ton, sehingga ia diduga akan berkurban sapi dengan berat kurang lebih satu ton.
Atta Halilintar Cari Hewan Kurban Terbesar Untuk Hari Raya Idul Adha
Senin, 27 Juni 2022 - 21:16 WIB
Baca Juga :