Courtois Cemerlang, Real Madrid Raih Juara Liga Champions Bekuk Liverpool 1-0

Courtois Cemerlang, Real Madrid Raih Juara Liga Champions Bekuk Liverpool 1-0 (Foto Twitter) (Foto : )

Penjaga gawang Thibaut Courtois sukses mementahkan berbagai peluang emas Liverpool membuat Real Madrid meraih Juara Liga Champions 2021/22. Itu dipastikan setelah Los Blancos membekuk The Reds dengan skor tipis 1-0 di partai final yang dihelat di Stade de France, Paris, Prancis, Minggu (29/5/2022) dini hari WIB.Gol semata wayang skuad Anceloti itu dibuat oleh Vinicius Junior di menit 59 setelah menerima umpan manis dari Velverde.Liverpool memang menguasai pertandingan dengan 54 persen ball possesion dengan menciptakan 24 attempts, sembilan on goal.Namun, peluang demi peluang Liverpool gagal jadi gol. Sementara Madrid justru mampu mencuri satu gol dari total empat attempts.Madrid sempat membuat gol di menit ke-43 lewat Karim Benzema menyusul kemelut di depan gawang Liverpool. Bola liar yang tak kuasa dijangkau Alisson kemudian disontek Benzema.Tapi, wasit Clement Turpin lebih dulu berdiskusi dengan wasit VAR karena ada potensi offside. Setelah berdiskusi cukup lama, Turpin akhirnya membatalkan gol itu karena Benzema sudah terjebak offside sebelum gol terjadi.Courtois yang tampil cemerlang lagi-lagi membuat barisan penyerang Liverpool frustrasi. Pada menit ke-83, dia terbang untuk menepis sepakan Salah yang mengarah ke pojok atas gawang.Hingga pertandingan berakhir tak ada gol tercipta sehingga Real Madrid jadi pemenang dan Liverpool harus rela jadi pecundang.Madrid pun meraih gelar Liga Champions ke-14 sekaligus yang kedua musim ini setelah LaLiga. Sementara, Liverpool gagal melengkapi gelar Piala Liga Inggris dan Piala FA yang sudah diraih. Susunan pemain: Liverpool: Alisson; Trent Alexander-Arnold, Virgil van Dijk, Ibrahima Konate, Andrew Robertson; Jordan Henderson (Naby Keita 77'), Fabinho, Thiago (Roberto Firmino 77'); Mohamed Salah, Sadio Mane, Luis Diaz (Diogo Jota 65'). Real Madrid: Thibaut Courtois; Dani Carvajal, Eder Militao, David Alaba, Ferland Mendy; Luka Modric (Dani Ceballos 90'), Casemiro, Toni Kroos; Federico Valverde (Eduardo Camavinga 85'), Karim Benzema, Vinicius Junior (Rodrygo 93').