Fakta dan Potret Laksmi Suardana Puteri Indonesia 2022 dari Bali

277699693_703781054133520_7177197501841982039_n (Foto : )

Laksmi Suardana tengah menjadi sorotan publik lantaran gadis cantik asal Bali ini baru saja memenangkan ajang Puteri Indonesia 2022 pada 27 Mei kemarin.
Parasnya yang menawan kian membuat publik kagum. Belum lagi, gadis ini juga memiliki kepribadian yang cerdas dan berintelektual tinggi. Berikut ini beberapa fakta menarik dan potret dari Laksmi Suardana Puteri Indonesia 2022 yang telah dirangkum dari berbagai sumber. Gadis Bali berdarah Australia [caption id="attachment_519914" align="alignnone" width="1440"] Foto: Instagram @laksmideneefe[/caption] Pemilik nama lengkap Laksmi Shari De-Neefe Suardana ini merupakan gadis asal Ubud, Bali yang lahir pada 26 Januari 1996. Dirinya merupakan perempuan berdarah Indonesia-Australia. Ibunya, Janet De-Neefe merupakan wanita asli Australia. Sedangkan sang ayah merupakan asli orang bali yang bernama Ketut Suardana. Pemilik Yayasan Muda Swari Saraswati [caption id="attachment_519923" align="alignnone" width="1440"] Foto: Instagram @laksmideneefe[/caption] Laksmi dan ayahnya diketahui membangun Yayasan Muda Swari Saraswati, Yayasan yang mengkhususkan untuk pemulihan akibat tragedi bom Bali. Berkuliah di Italia [caption id="attachment_519918" align="alignnone" width="1440"] Laksmi Suardana saat wisuda dari Polimoda University, Italia. (Foto: Instagram @laksmideneefe)[/caption] Selain memiliki paras yang cantik, Laksmi juga terbukti pintar. Gadis ini mendapat gelar Bachelor of Fashion Bussiness dari Polimoda University, Italia. Ia bahkan berhasil lulus dengan predikat Cum Laude. Menekuni bidang literasi [caption id="attachment_519922" align="alignnone" width="1440"] Foto: Instagram @laksmideneefe[/caption] Selain mengenyam pendidikan di bidang Fashion Bisnis, Laksmi Suardana ternyata juga menekuni bidang lain yaitu literasi. Hal itu berangkat dari sang ibu yang mendirikan Ubud Writers & Readers Festival. Selain itu, ia juga sempat aktif pada beberapa kegiatan yang berbau literasi salah satunya klub Narasi Bookshelf Tour pada tahun 2021.