Mudik Lebaran Lancar, Pemerintah Apresiasi Masyarakat Hingga Petugas

Untitled (Foto : )

Presiden Joko Widodo mengapresiasi semua pihak yang telah berkontribusi dalam menjamin kelancaran mudik Lebaran tahun 2022.  Selain itu pada periode mudik Lebaran tahun ini juga dilaporkan nol insiden besar di tempat pariwisata. Presiden RI Joko Widodo memimpin Rapat Terbatas  mengenai Evaluasi Mudik Lebaran, di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (24/05/2022).  Presiden Jokowi  menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam menjamin kelancaran mudik Lebaran tahun 2022 ini. Hal itu disampaikan oleh Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK), Muhadjir Effendy saat memberikan keterangan persnya usai ratas.“Bapak Presiden menyampaikan terima kasih kepada seluruh warga masyarakat, terutama mereka yang telah menjalankan mudik tahun 2022, atas kedisiplinannya, kepatuhannya terhadap ketentuan-ketentuan yang telah diberlakukan oleh pemerintah, termasuk di dalamnya adalah tertib menggunakan jalan ketika sedang perjalanan, termasuk juga kepatuhan patuh terhadap protokol kesehatan, dan kepatuhan-kepatuhan yang lain,” ujar Menko PMK Muhadjir Effendy.Presiden juga menyampaikan apresiasi kepada kementerian/lembaga terkait yang telah melaksanakan tata kelola mudik dengan sangat baik, mulai dari Kementerian Perhubungan, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), TNI, Polri, pemerintah daerah, hingga BUMN khususnya Pertamina, PT Jasa Marga, dan PT ASDP (Indonesia Ferry).

Selain itu, Muhadjir menyampaikan pada periode mudik Lebaran tahun ini juga dilaporkan nol insiden besar di tempat pariwisata.

"Kejadian yang cukup mendapatkan perhatian cuma satu, yaitu di Kenjeran Park di Jawa Timur. Ada robohnya waterboom untuk tempat pelorotan anak-anak dan ada 16 yang mengalami luka, tetapi alhamdulillah tidak ada satupun yang meninggal," ucapnya.

Selain soal tata kelola lalu lintas selama mudik Lebaran, dalam ratas tersebut Presiden Jokowi juga menyoroti beberapa variabel lainnya. Total ada 6 variabel pembahasan yang disoroti Presiden Jokowi.

"Presiden okowi menyoroti 6 variabel. Pertama terkait dengan tata kelola lalu lintas selama mudik Lebaran 2022. Yang kedua ketersediaan Bahan Bakar Minyak (BBM0 alhamdulillah tidak ada masalah dengan BBM,  kemudian ketiga kondisi Covid-19 dan vaksinasi, kemudian yang terakhir adalah ketersediaan bahan pokok dan Bantuan Sosial (Bansos)," ungkapnya.

Muhadjir mengatakan, keenam variabel itu semuanya tercapai dengan baik.