Single kedua Gabriel Prince bertajuk Maybe telah rilis dan diproduseri oleh Rossa. Ia menganggap Rossa seperti mama keduanya. Berawal dari video yang diunggah oleh akun TikTok milik temannya, kini Gabriel mulai dikenal dan bergabung di label musik Inspire Music. Single pertamanya bertajuk Solicitude itu diproduseri oleh Rossa pada Maret 2021.Penyanyi dan selebgram ini pernah menolak SM Entertainment yang pernah mengajaknya bergabung mengikuti latihan, namun ia menolak karena tidak tertarik dengan dunia K-Pop.Pria asal Surabaya ini merilis single ke-2 bertajuk Maybe dan kembali diproduseri oleh Rossa. Ia sudah menganggap Rossa sebagai mama kedua, yang pernah ia katakan dalam video YouTube Superyouth ID. Gabriel merasa Rossa selalu men- support dirinya dalam hal apapun.“Dia udah jadi kaya mama kedua aku, dia bener – bener support banget setiap kali aku misalkan ada foto shoot, atau baru ngeluarin something new, dia selalu yang pertama untuk like congratulate me, dia pasti langsung video call di WA,” ujar Gabriel dalam YouTube tersebut pada 11 Januari lalu.
Video klip Maybe yang baru diunggah di YouTube Inspire IDN pada 21 Mei ini sudah ditonton lebih dari 17 ribu kali. Pria yang sedang menjalin hubungan dengan Livy Renata ini mendapat banyak dukungan dan antusias dari penggemarnya dengan single terbarunya itu. Suaranya yang lembut dan khas itupun dikomentari oleh pemirsa Youtube. “suaranya candu banget,” tulis seorang penonton.“Congrats Prince! Love this song,” tulis penonton lainnya mengucapkan selamat.