Polda Metro Jaya telah menangkap 4 tersangka dan menunjukkan dengan foto 3 tersangka lainnya masih DPO. Mereka yang masih dicari Ade Purnama, Abdul Latip, dan Abdul Manaf. Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Polisi Endra Zulpan menjelaskan sebelumnya sudah menangkap 2 tersangka pelaku pemukulan dan pengroyokan kepada Ade Armando“Kemarin telah menangkap dua orang pelaku,” ungkap Zulpan.Kedua orang yang sudah diperiksa tersebut tersangka atas nama Komarudin dan Muhammad Bagja. Motif Komarudin melakukan pemukulan karena terprovokasi jelas Endar Zulpan di Polda Metro Jaya, Rabu (13/4/2022).“Komarudin melakukan pemukulam itu karena terprovokasi dengan situasi yang ada di tempat kejadian perkara,” kata Zulpan.Sedangkan tersangka Muhammad Bagja melakukan pemukulan karena kesal dengan apa yang disuarakan Ade Armando melalui media sosial.“Saudara Muhammad Bagja ini menyampaikan dalam pemeriksaan bahwa yang bersangkutan kesal dengan apa yang selama ini disuarakan oleh korban dalam media sosialnya,” ujar Zulpan.Sedangkan seorang tersangka atas nama Dhia UI Haq ditangkap Rabu (13/4/2022) dini hari.“Tepatnya dini hari tadi pukul 02.30 WIB. Tim dari Polda Metro Jaya berhasil menangkap pelaku ketiga terkait dengan kasus pemukulan dan pengroyokan ini atas nama Dhia UI Haq yang bersangkutan kita tangkap. Lokasinya di pondok pesantren Yayasan Al Madad, Serpong Tangerang Selatan,” jelas Zulpan.Satu orang diluar pemukulan dan pengeroyokan dengan dugaan provokasi juga sudah ditangkap.“Disamping 6 pelaku utama pemukulan dan pengeroyokan ini ada juga satu orang pelaku lain yang diluar dari 6 ini yang telah kita tangkap atas nama Arip Ardiyani. Kita tangkap di Jakarta. Arip ardiyanti ini kalau kita lihat video yang beredar di medsos yang bersangkutan ini melakukan provokasi diantaranya mengeluarkan kata - kata ‘Ade Armando sudah mati.’ ‘Kemudian turun semua yang ada di jakarta’.” ucap Zulpan.Sedangkan 3 orang tersangka masih dilakukan pengejaran. Mereka Ade Purnama, Abdul Latip, dan Abdul Manaf.“Foto ketiga orang ini berikut namanya. Berdasarkan face recognation yang sudah terdata di disdukcapil.” Kata Zulfan.
Terkait Penganiayaan Ade Armando, Polisi Tangkap 4 Tersangka dan 3 DPO
Rabu, 13 April 2022 - 21:38 WIB