Pratama Arhan mengapresiasi kesempatan yang diberikan Tokyo Verdy untuk dirinya bergabung dengan klub Liga 2 Jepang tersebut. Pratama Arhan sangat senang karena mendapat dukungan penuh dari KBRI Tokyo.“Saya siap memberikan yang terbaik untuk klub Tokyo Verdy selama saya bergabung. Dan tentunya saya siap membawa harum bangsa Indonesia. Terima kasih atas doa masyarakat Indonesia dan juga dukungan dari KBRI Tokyo,“ kata Pratama Arhan.CEO Tokyo Verdy Takaaki Nakamura dalam kesempatan itu menyampaikan kesiapan dari Tokyo Verdy dalam pengembangan kerja sama sepak bola dengan Indonesia.Usai keterangan pers bersama, acara dilanjutkan dengan resepsi terbatas yang dihadiri Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan secara daring. Iriawan berharap dengan direkrutnya Arhan akan membuka jalan kerja sama sepak bola Indonesia – Jepang ke depan. PSSI lanjutnya, siap mendorong pengembangan kerja sama sepak bola dengan Jepang.Pratama Arhan dikontrak Tokyo Verdy dari klub PSIS Semarang selama dua musim kompetisi dari tahun 2022 – 2024.Pada turnamen sepak bola AFF ASEAN Cup tahun 2021, Arhan meraih gelar sebagai Best Young Player of the Tournament. Selama dikontrak Tokyo Verdy, Arhan akan tetap menjadi Brand Ambassador PSIS Semarang.[caption id="attachment_511631" align="alignnone" width="900"]
Pratama Arhan Buka Peluang Kerjasama Sepakbola Indonesia-Jepang
Jumat, 25 Maret 2022 - 17:48 WIB
Baca Juga :