Dramatis, Timnas Garuda Indonesia asuhan Shin Tae Yong berhasil melaju ke final piala AFF 2020 setelah sukses membekuk Singapura dengan skor 4-2. Pertandingan penentuan itu digelar di Stadion Nasional, Singapura, Sabtu malam (25/12/2021).Jalannya pertandingan berlangsung cepat. Skuad Garuda unggul 1-0 lebih dahulu melalui Ezra Walianpada menit ke-11. Namun disamakan oleh Song Uiyoung pada menit ke-45+3 babak pertama.Memasuki babak kedua, Singapura berbalik unggul pada menit ke-74 lewat tendangan bebas Shahdan Sulaiman meskipun jumlah pemainnya hanya 9 orang. Skor berubah menjadi 2-1.Hanya saja, kemenangan Singapura yang di depan mata sirna setelah Pratama Arhan menyamakan skor pada menit ke-87. Skor pun kembali berimbang menjadi 2-2.Singapura nyaris saja bisa unggul pada menit ke-90, jika penalti Faris Ramli tak mampu ditepis dengan baik oleh kiper timnas Indonesia, Nadeo Arga Winata.Skor, 2-2 bertahan hingga babak kedua usai. Pertandingan pun harus dilanjutkan dengan babak perpanjangan waktu 2×15 menit.Pada babak perpanjangan waktu, Indonesia langsung menekan dan berhasil menciptakan dua gol pada babak pertama perpanjangan waktu. Yakni lewat gol bunuh diri Shawal Anuar (91’) dan Egy Maulana Vikri (105+2). Skor menjadi 4-2 menutup babak pertama perpanjangan waktu tersebut.Pada babak ke dua perpanjangan waktu, Singapura mencoba bermain lebih terbuka. Tapi upaya mereka bisa diredam dengan baik oleh Asnawi Mangkualam Bahar dan kawan-kawan.Kehilangan tiga pemain, Singapura makin tertekan. Namun Indonesia tidak bisa menambah gol lagi hingga pertandingan berakhir untuk keunggulan tim Garuda Indonesia.Dengan hasil ini, Timnas Garuda akan melakoni laga final Piala AFF 2020 yang akan berhadapan antara Thailand atau Vietnam.Laga Thailand vs Vietnam senidir akan digelar besok hari. Thailand di leg pertama unggul 2-0 atas Vietnam.
Dramatis! Shin Tae Yong Bawa Skuad Garuda ke Final Piala AFF 2020 Usai Bekuk Singapura 4-2
Minggu, 26 Desember 2021 - 00:21 WIB
Baca Juga :