Ular berukuran 4 meter ditangkap petugas Damkar di pekarangan rumah warga Komplek Pengayoman, Kota Tangerang, Banten. Petugas sempat kesulitan lantaran ular jenis Sanca Batik ini berusaha kabur. Proses penangkapan ular di sebuah pekarangan rumah warga Komplek Pengayoman, Jalan M Yamin, Kota Tangerang, Banten, cukup merepotkan petugas Damkar Unit Pelayanan Terpadu Cibodas.Ular berukuran empat meter ini terus bersembunyi di semak pekarangan saat mau ditangkap.Dengan mengerahkan 4 personil Damkar dan bantuan alat, ular tersebut akhirnya berhasil dievakuasi.Kepala Damkar UPT Cibodas M Syahri mengatakan penangkapan ular sanca tersebut berdasarkan laporan warga yang melihat ular melintas di pekarangan rumahnya.Sementara ditempat berbeda, petugas juga menangkap seekor biawak yang bersembunyi di atas plafon rumah warga di Kawasan Uwung Jaya, Cibodas, Kota Tangerang.Petugas menghimbau agar masyarakat selalu waspada saat musim penghujan tiba. Hewan seperti ular dan biawak biasanya sering naik ke perumahan warga. Rusdi Muslim I Tangerang https://youtu.be/xPNvoFoYzbg
Petugas Damkar Cibodas Tangkap Ular Sanca Berukuran 4 Meter
Rabu, 22 Desember 2021 - 17:50 WIB
Baca Juga :