Indonesia Raih Piala Thomas, Setelah Menanti 19 Tahun

Screen Shot 2021-10-17 at 22.40.57 (Foto : )

Tim bulutangkis Indonesia menang telak 3-0 dari China dalam perebuta Piala Thomas 2020 yang berlangsung di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Minggu (17/10/2021)  pukul 22.00 WIB.  Ini kali ke-14  Indonesia berhasil mengangkat PialaThomas.

Duel final Piala Thomas 2020 melawan China malam ini menjadi kesempatan ke-20 Indonesia tampil di partai final Piala Thomas. Dari 20 kesempatan ini, skuad Merah Putih sukses mencatatkan gelar ke-14.

Tim Bulutangkis Indonesia pernah membawa pulang piala Thomas pada tahun 1958, 1961, 1964, 1970, 1973, 1976, 1979, 1984, 1994, 1996, 1998, 2000, 2002, 2020. Penantian 19 tahun ini terasa berarti   bagi prestasi Indonesia, setelah sebelumnya sukses di Olimpiade Tokyo 2020.

Kemenangan tim Piala Thomas Indonesia 2020 diawali dari Tunggal Putra Anthony Sinisuka Ginting sukses menjalani partai pembuka babak final Piala Thomas 2020. Dia berhasil membawa Indonesia unggul 1-0 usai mengalahkan Lu Guang Zu, 18-21, 21-14, 21-16 dalam durasi 77 menit.

Kemenangan kedua datang dari pasangan ganda putra pertama, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menambah keunggulan Indonesia atas China di final Piala Thomas 2020. Peraih perak Asian Games 2018 ini sukses menekuk He Ji Ting/Zhao Hao Dong, 21-12, 21-19.

Kemenangan penentuan di catatkan oleh tunggal Putra Jonathan Christie yang mengalahkan tunggal China Li Shi Feng 21-14, 18-21, 21-14

Ini merupakan gelar ke-14 bagi Indonesia di Piala Thomas, sekaligus yang pertama sejak 2002.