Stasiun televisi kesayangan Anda, ANTV dan tvOne kembali menggelar sentra vaksin. Kali ini disediakan 1.000 dosis vaksin untuk warga di Kecamatan Tambora, Jakarta Barat. Vaksin Covid-19 sebanyak 1.000 dosis yang tersedia kali ini adalah merek Pfizer, Sinovac dan AztraZeneca.Kegiatan ini merupakan kerja sama ANTV dan tvOne dengan Pemerintah Kota Jakarta Barat.[caption id="attachment_498461" align="aligncenter" width="900"] Untuk Kedua Kalinya ANTV dan tvOne Kembali Gelar Sentra Vaksin di Tambora, Jakarta Barat (Foto antvklik-Dewa)[/caption]Kegiatan ini merupakan kali kedua. Sebelumnya kegiatan vaksinasi ini juga sudah dilaksanakan pada Bulan September dengan pemberian vaksin dosis pertama.Untuk kali ini warga bisa memperoleh dosis kedua. Meski demikian bagi warga yang ingin memperoleh dosis pertama juga diperkenankan.Sentra vaksin ini buka dari pukul 08.00 sampai pukul 16.00 WIB. Jika peminat vaksin melebihi 1000 dosis maka pihak Puskesmas Kecamatan Tambora sudah menyediakan vaksin cadangan.Dalam kegiatan kali ini juga ada beberapa warga yang beruntung yang bisa mendapatkan paket sembako yang disediakan oleh Bakrie Amanah sebanyak 500 paket.Selain itu pihak ANTV juga menyediakan undian berupa door prize atau hadiah kejutan bagi warga sekitar. Hadiah yang disediakan berupa sejumlah barang elektronik yang cukup menarik.Panitia juga bekerjasama dengan dokter Puskesmas Kecamatan Tambora untuk memberikan edukasi tentang pentingnya vaksin Covid-19.Diketahui, saat ini Indonesia masuk 5 besar dunia terkait pancapaian cakupan vaksin Covid-19 yang sudah dilakukan untuk menekan penyebaran Covid-19.Besarnya cakupan vaksinasi itu diharapkan akan terus menekan munculnya angka baru kasus Covid-19 di Tanah Air. Cendono Mulian-Mahendra Dewanatha | Jakarta