Sekitar 200 ibu hamil hari ini, Kamis (19/8/2021) mengikuti vaksinasi di Balai Kota Jakarta. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, pihaknya sudah memvaksinasi 1.754 ibu hamil dosis pertama hingga pertengahan Agustus 2021. Setelah pemberian vaksin Covid-19 kepada anak-anak usia 12 hingga 17 tahun, pemerintah juga mulai memberikan vaksin Covid-19 kepada ibu hamil.Seperti yang terlihat di halaman Balai Kota Jakarta Kamis pagi, vaksin untuk ibu hamil mulai diberikan. Ada sekitar 200 ibu hamil yang ikut berpartisipasi. para ibu mengaku mau divaksin untuk menjaga dirinya dan calon bayi agar sehat dan terhindar dari covid-19.Sebelum divaksin si ibu akan diskrining seperti cek suhu, tekanan darah, dan riwayat penyakitSelain itu ada persyaratan tertentu yang harus dipenuhi, diantaranya usia kehamilan mencapai 14 sampai 28 minggu, tekanan darah tidak mencapai 140/90 mmhg, tidak memiliki gejala kaki bengkak, sakit kepala, nyeri ulu hati dan pandangan kabur, serta yang paling utama adalah tidak memiliki penyakit kronis.https://youtu.be/zFs5st34cPUGubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, pihaknya sudah memvaksinasi 1.754 ibu hamil dosis pertama hingga pertengahan Agustus 2021."Kami di Jakarta saat ini, seluruh puskesmas kecamatan siap untuk menangani kasus ibu untuk persalinan," kata Anies saat memberi sambutan dalam acara Pencanangan Kegiatan Vaksinasi Ibu Hamil di Indonesia di Balai Kota DKI, Kamis (19/8/2021).Data itu menunjukkan tingginya minat ibu hamil di Ibu Kota mendapatkan vaksinasi Covid-19 belakangan ini.Pihaknya bakal mempersiapkan seluruh fasilitas kesehatan mulai dari tingkat puskesmas untuk persalinan bagi ibu hamil di tengah pandemi Covid-19.Capaian dosis pertama vaksinasi Covid-19 sudah lebih dari 100 persen di Ibu Kota. Dengan demikian, 9 juta orang sudah mendapat vaksin dosis pertama dari target awal sebanyak 8,8, juta orang. Nugroho Dendy & Mahendra Dewanata | Jakarta
Ibu-ibu Hamil Sudah Bisa Divaksin, Apa Saja Persyaratannya?
Kamis, 19 Agustus 2021 - 12:04 WIB
Baca Juga :