Mikel Arteta ungkapkan Bukayo Saka kuat hadapi pelecehan rasial. Pelatih Arsenal Mikel Arteta memberikan dukungan penuh kepada pemainnya Bukayo Saka menghadapi pelecehan rasial. Bintang muda Timnas Inggris Bukayo Saka menikmati perjalanan karirnya sejak memperkuat Arsenal di kompetisi Liga Innggris. Bukayo Saka bahkan mendapat kesempatan dipanggil Timnas Inggris berkat penampilan gemilangnya bersama The Gunners.Bukayo Saka, bahkan terus menunjukkan penampilan gemilang saat diberi kepercayaan oleh pelatih Timnas Inggris Gareth Southgate untuk tampil di lapangan. Saka menjawab kepercayaan Gareth Southgate dengan menampilkan performa terbaiknya sepanjang Piala Eropa 2020 digelar.Gareth Southgate bahkan memberikan kepercayaan penuh kepada Bukayo Saka untuk menjadi salah satu algojo pinalti Inggris saat menghadapi Italia di partai Final Euro 2020. Namun nasib berkata lain, gelandang Inggris Bukayo Saka gagal mengeksekusi bola dengan baik, sehingga The Three Lions kalah dari Italia 3-2 dalam adu pianlti di pertandingan final EURO 2020 di Stadion Wembley di London pada 11 Juli 2021.Akibat kegagalan dirinya mengeksekusi tendangan pinalti membuat Bukayo Saka yang berkulit hitam kini menghadapi pelecehan rasial. Meski demikian Manajer Arsenal Mikel Arteta mengatakan pemain sayap Bukayo Saka memiliki karakter kuat untuk menghadapi pelecehan rasial dari masyarakat Inggris yang kecewa atas kegagalannya mengeksekusi tendangan pinalti.Mikel Arteta akan mendampingi dan memberikan support kepada pemain remaja itu dalam mengatasi pelecehan rasis yang ditujukan kepada dia di media sosial setelah dia gagal dalam adu penalti melawan Italia pada final Euro 2020.Pemain berusia 19 tahun itu gagal menendang penalti setelah dua rekan satu timnya Marcus Rashford (23) dan Jadon Sancho (21) juga gagal dalam adu penalti itu. Ketiganya lalu menjadi sasaran pelecehan rasial online.Pelecehan ini mendorong polisi menggelar investigasi dan memicu kecaman luas.Arteta mengaku sudah berbicara dengan Saka dan yakin dia akan baik-baik saja."Dia berkarakter begitu kuat. Dia sudah mendapatkan cinta dan dukungan dari sepak bola dunia, bukan hanya dari penggemar Arsenal tapi juga penggemar timnas dan Inggris karena tidak tak pantas mengalami apa pun yang sudah dia lewati itu," kata Arteta seperti dikutip Reuters.Perdana Menteri Inggris Boris Johnson menggelar pertemuan dengan perusahaan-perusahaan media sosial untuk meminta mereka berbuat lebih dalam memerangi pelecehan rasis online."Semoga hukum akan semakin tegas. Semoga bisa berdampak besar karena inilah saat yang tepat untuk meluruskannya," kata Arteta.
Mikel Arteta Ungkapkan Pemainnya Bukayo Saka Kuat Hadapi Pelecehan Rasial
Rabu, 14 Juli 2021 - 17:20 WIB
Baca Juga :