Suka cita, tawa dan bahagia dalam pelaksanaan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 111 1412 Kolaka, di Koltim cukup kental terlihat. Kemanunggalan TNI ditunjukkan dengan keakrabannya dengan masyarakat yang berada di sasaran dua renovasi masjid Al-Muhajirin Desa Aere, Kecamatan Aere.Personil TMMD, Masyarakat, serta Polisi, bercanda, saling menuangkan minuman dan berbagi makanan di sela-sela waktu istirahat.Hal itu dilakukan setelah bekerja seharian merenovasi masjid kebanggan masyarakat Aere yang tak lama lagi selesai itu.Bahkan pada saat lembur malam, masyarakat Aere dengan setia tanpa lelah menemani dan membantu para personil TMMD dan Kepolisian. Yakni menyelesaikan renovasi masjid Al-Muhajirin, Desa Aere.Dedi (33) salah satu masyarakat yang ikut membantu renovasi Masjid Al-Muhajirin mengatakan kedekatannya dengan personil TMMD dan Polisi.Ia mengaku kedekatan terjalin sangat akrab selama proses renovasi masjid, bukan hanya pada saat bekerja. Tetapi juga saat bersantai setelah seharian bekerja.[caption id="attachment_476892" align="aligncenter" width="900"]
Sisi Humanis Kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa di Kolaka
Selasa, 6 Juli 2021 - 20:04 WIB
Baca Juga :