Keanggotaan Komunitas Sarsipol (Sehat Aman Rumah Sakit Indonesia Pelayanan Online) Banjarnegara terus mengalami pertambahan jumlah anggota, terbaru Politeknik Banjarnegara gabung ditandai dengan penandatangaanan kerjasama di Auditorium Politeknik Banjarnegara, Rabu (2/6/2021). Kapolres Banjarnegara AKBP Fahmi Arifrianto, SH, SIK, MH, M.Si mengatakan, tujuan adanya Sarsipol adalah untuk Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) dan kesehatan masyarakat."Dimana keamanan dan kesehatan merupakan pondasi yang sangat penting dalam kehidupan," katanya saat memberikan sambutan pada kegiatan penandatanganan kerjasama.Menurutnya, adanya Sarsipol ini merupakan sebuah wahana untuk mempersatukan semua elemen dan secara simultan dan sinergi membangun sebuah karya dan inovasi."Ayo kita berinovasi agar bisa mendukung perekonomian, ketahanan pangan dan sosial sehingga tercipta kondusifitas dan kemajuan Banjarnegara," tuturnya.Sementara itu, Direktur Politeknik Banjarnegara Tuswadi, S.Pd, M.Ed, Ph.D in Ed mengatakan, kerjasama dilakukan guna memperkuat peran dan sumbangsih dengan koordinasi dan kerjasama program pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat bersama stakeholders mitra Sarsipol."Pertukaran informasi dan pemanfaatan sumber daya manusia dalam joint pengabdian kepada masyarakat," katanya.Ia menjelaskan, setelah mengikuti presentasi Kapolres Banjarnegara AKBP Fahmi Arifrianto, SH, SIK, MH, M.Si dan dr. Agus Ujianto, M.Si, Med, Sp.B maka ia dapat menyimpulakan bahwa Sarsipol ini musti dibawa menjadi Sarsipol yang berbasis sains atau ilmu pengetahuan kepada masyarakat."Kami berkomitmen untuk berkolaborasi dan bekerjsama melakukan kegiatan untuk kemaslahatan masyarakat dengan Sarsipol dan semoga Sarsipol jaya dan berkesinambungan dan saling menguatkan," tandasnya.Perlu diketahui, Sarsipol (Sehat Aman Rumah Sakit Indonesia Pelayanan Online) merupakan wadah organisasi yang diinisiasi Polres Banjarnegara bersama Rumah Sakit Islam (RSI) Banjarnegara.Ini merupakan terobosan baru guna mempercapat penanganan laporan masyarakat dan melakukan penanganan pandemi covid-19.Pendatanganan kerja sama antara Polres Banjarnegara dengan RSI dilakukan pada tanggal 15 September 2020. Launching dilakukan oleh Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen pada rangkaian Silaturahmi Kebhinekaan di Pendopo Dipayuda Adigraha tanggal 17 September 2020.Kemudian pada tanggal 24 September 2020, Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi meresmikan Gedung Sarsipol dan Aplikasi Sarsipol.Setelah berjalannnya waktu anggota Sarsipol terus bertambah, saat ini berjumlah 16 anggota, meliputi Polres Banjarnegara, RSI, Keluarga Besar Driver On Line Banjarnegara (KBDOB), Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STIMIK) Tunas Bangsa Banjarnegara, Rumah Sakit Emanuel Yakkum, STIE Tamansiswa, Paguyuban Resto Online, PT. Indonesia Power Mrica PGU, Kejaksaan Negeri Banjarnegara, Pengadilan Negeri Banjarnegara Kelas II, Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Persatuan Ahli Farmasi Indonesia (PAFI) Cabang Banjarnegara, Pengurus Daerah Kabupaten Banjarnegara Ikatan Notaris Indonesia, RSU PKU Muhammadiyah Banjarnegara, Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang dan Politeknik Banjarnegara.
Polres Banjarnegara Jalin Kerjasama Sarsipol dengan Politeknik, Ini Tujuannya
Kamis, 3 Juni 2021 - 19:34 WIB
Baca Juga :