Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia Bidang Organisasi, Keanggotaan, dan Pemberdayaan (OKP), Anindya Bakrie resmi mendaftar sebagai Calon Ketua Umum Kadin Indonesia periode 2021-2026. Dalam sambutannya saat mendaftar, Anin menegaskan bahwa pihaknya telah sepakat untuk menciptakan suasana Munas Kadin yang damai. Agar acara dapat berjalan dengan lancar, dan menghasilkan keputusan-keputusan yang baik."Tadi kita sepakat bahwa kita buat (suasana) Munas Kadin kali ini di Bali untuk teduh, harmonis, sejuk. Dan menghasilkan keputusan yang baik dan tentunya santun," ujarnya di Menara Kadin, Jakarta, Senin (24/5/2021).Anin menjelaskan, proses pendaftaran yang dilakukannya bersama Tim Sukses hari ini, merupakan bagian dari persyaratan. Yakni bagi para Calon Ketua Umum Kadin untuk pelaksanaan Munas di Bali pada 2-4 Juni 2021 mendatang."Jadi ini sesuai dengan aturan main yang telah ditetapkan oleh ketua penyelenggara sesuai AD/ART," ujarnya.Dia pun mengucapkan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh berbagai pihak, hingga saat ini dan pada pemilihan ketua umum Kadin nanti.Apalagi, hal itu karena adanya rasa kebersamaan yang dapat dirasakan oleh Anindya, dari para pendukung setianya di kontestasi caketum Kadin Indonesia periode 2021-2026 ini."Yang lebih menarik adalah soal kebersamaan. Di sini, teman-teman dari puluhan Kadinda provinsi digabung dengan asosiasi, himpunan, dan juga teman-teman dari wakil ketua umum serta timses. Jadi sebenarnya ini adalah bagian dari pesta demokrasi," kata Anindya.Dengan pelaksanaan Munas Kadin di Bali pada 2-4 Juni 2021 nanti, Anindya berharap akan ada dua jenis keputusan yang bisa dicapai. Keputusan yang pertama yaitu mengenai terpilihnya Ketua Umum Kadin Indonesia periode 2021-2026.Selain itu, dia juga berharap dalam Munas Kadin nanti, turut dibahas berbagai macam program kerja Kadin Indonesia ke depannya, guna memperbaiki program-program yang sudah ada."Jadi hari ini hari spesial, di mana teman-teman hadir, terima kasih. Kita berbaju merah putih dengan jaket merah dan dalamnya kemeja putih, untuk melambangkan bahwa semua ini bertujuan membantu pemerintahan Pak Jokowi supaya kita bisa menjadi Mitra strategis yang baik, demi membuat Indonesia lebih baik," ujarnya, seperti dikutip dari VIVA.co.id.
Anindya Bakrie Berkomitmen Ciptakan Munas Kadin yang Teduh dan Harmonis
Senin, 24 Mei 2021 - 22:16 WIB
Baca Juga :