Gempar, Warga Temukan Babi Pakai Masker Tidur Pulas di Kasur

babi masker 1 (Foto : )

Warga Desa Watukila, Kecamatan Lasolo, Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara geger. Seekor babi ditemukan menggunakan masker di dalam kamar, sedang tidur pulas di atas kasur. Kejadiannya Jumat (14/5/2021) malam. Hewan yang disebut warga jadi-jadian itu mati setelah ditangkap dan dihajar massa. Penemuan hewan babi ini viral di media sosial. Dalam video yang beredar, tampak babi berwarna hitam sedang tidur di kamar warga Desa Watukila, Kecamatab Lasolo, Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara. [caption id="attachment_464511" align="alignnone" width="400"] (Foto: Erdika Mukdir)[/caption] Lalu tampak warga menangkap binatang yang diduga babi ngepet ini menggunakan seutas tali dan tongkat. [caption id="attachment_464512" align="alignnone" width="400"] (Foto: Erdika Mukdir)[/caption] Mereka meyakini babi ini hewan jadi-jadian karena tampak memakai masker di bagian kepalanya. Usai ditangkap, babi pun diikat di tiang listrik halaman rumah warga dan menjadi tontonan. [caption id="attachment_464513" align="alignnone" width="400"] (Foto: Erdika Mukdir)[/caption] Belum ada pembuktian bahwa hewan ini jelmaan manusia, masyarakat sudah lebih dulu menghajar habis-habisan hingga mati. Warga mengaitkan penemuan babi ini dengan kasus pencurian. Menurut Pemilik rumah, Daeng Bajji, ada warga kehilangan uang Rp5 juta yang disimpan di kamar. "Babi ini sudah mati tadi malam, tapi sekarang ada di Polres Konawe Utara," katanya Sabtu (15/5/2021). Sementara Polisi mengimbau masyarakat agar tidak terprovokasi dengan hoax yang belum terkonfirmasi kebenarannya. Erdika Mukdir | Konawe Utara, Sulawesi Tenggara