Laga putaran ke 28 Premier League, Inggris, antara Leeds United dan Chelsea berakhir imbang. Meski sama-sama menciptakan sejumlah peluang, Leeds dan Chelsea tak mampu mencetak gol.Laga yang digelar di markas Leeds, Elland Road, Sabtu (13/3/2021) malam WIB sejatinya berjalan dengan intensitas tinggi sejak menit-menit awal.Leeds sempat menjebol gawang Chelsea lewat Tyler Roberts pada menit ke 8. Namun gol dianulir oleh wasit karena Patrick Bamford yang memberi umpan lebih dulu terjebak offside.The Blues maupun Leeds juga sama-sama mendapatkan peluang yang 'digagalkan' oleh mistar gawang.Selain itu, Kiper Leeds United, Illan Meslier, juga tampil cukup impresif di bawah mistar gawang untuk menggagalkan sejumlah peluang Chelsea.Babak pertama laga The Blues vs Leeds Leeds United pun berakhir dengan skor kacamata alias 0-0.Di babak kedua, intensitas permainan meningkat. Skuad asuhan Thomas Tuchel lebih garang.Tiga menit laga babak kedua berjalan, Havertz menyia-nyiakan sebuah peluang emas untuk mencetak gol.Mendapat ruang terbuka untuk menembak di dalam kotak penalti, Havertz gagal mengonversinya menjadi gol. Tembakannya ditepis oleh Meslier.Leeds gantian mengancam pada menit ke-56. Tembakan Raphinha di depan gawang sempat memantul ke tanah dan memaksa Mendy melakukan penyelamatan meski dalam posisi yang kurang pas.Ruediger mencoba melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Namun, Meslier masih bisa mengantisipasi dan menepis bola.Peluang untuk Leeds lewat tembakan Llorente yang meneruskan umpan tarik Roberts. Bola membentur Reece James dan melambung di atas gawang.Tembakan Callum Hudson-Odoi pada menit ke-88 juga belum membuahkan hasil. Meslier masih bisa mengantisipasinya.Beberapa serangan dari sisi sayap cukup juga membuat kerepotan Leeds United. Tapi hingga peluit panjang dibunyikan gol tidak juga tercipta. Skor 0-0 bertahan hingga laga usai.https://twitter.com/premierleague/status/1370741975704567808Dengan hasil imbang ini, Chelsea masih menempati posisi empat klasemen Premier League dengan 51 poin dari 29 laga. Sedangkan Leeds United ada di posisi ke-11 dengan 36 poin dari 28 laga.
Kembali Imbang saat Lawan Leeds, Chelsea Berpotensi Keluar dari Zona Liga Champions
Sabtu, 13 Maret 2021 - 21:48 WIB
Baca Juga :