Duel Manchester City melawan Southampton diwanai hujan gol sebanyak tujuh biji, untuk mengantar The Citizens menang dengan skor 5-2. Drama tujuh gol itu itu terjadi di pertandingan yang dihelat di Etihad Stadium, Kamis (11/3/2021) dini hari WIB.
Hujan tujuh gol itu dimulai saat City mencetak gol di menit ke-15. Gol itu terjadi saat umpan silang Aleksandr Zinchenko disambut sepakan Phil Foden dan bola bisa ditepis Alex McCarthy. Tapi, Kevin De Bruyne dengan mudah menyontek rebound untuk membobol gawang Southampton. Unggul di menit awal, membuat City di atas angin.
Namun di menit ke-24, Aymeric Laporte dilihat wasit menjatuhkan Janik Vestegaard dalam duel di kotak terlarang. Penalti pun diberikan untuk Southampton dan James Ward-Prowse dengan dingin menaklukkan Ederson Moraes di bawah mistar. Disamakan kedudukan 1-1, City kemudian menyerang dan sempat meminta penalti pada menit ke-31.
Hal itu terkait insiden dijatuhkannya Foden di kotak 16 meter. Tapi wasit tidak memberikan penalti usai melihat VAR. Pada menit ke-40, Mahrez yang sempat mencari ruang tembak, sebelum menggulirkan bola ke pojok kanan gawang. City pun menutup babak pertama dengan skor 3-1 setelah Ilkay Guendogan meneploskan bola, pada menit ketiga masa injury time.
Memasuki babak kedua, City masih mendominasi pertandingan dan tidak memberikan Southampton kesempatan untuk mengendalikan permainan. Statistik pertandingan menunjukkan, City menguasai 92 persen ball possesion. Akibatnya pada menit ke-55 terciptalah gol ke-4 ManCity. Gol itu berawal dari kesalahan umpan pemain belakang Southampton yang tak mampu menguasai bola dengan baik.
Dengan mudah mampu direbut Fernandinho dan diberikan kepada Phil Foden yang ada di kotak penalti. Umpan tarik dilepaskan Foden ke Mahrez, yang menembak bola ke sudut sempit dengan cara memutar badanya. Skor 4-1 untuk tuan rumah. Satu menit kemudian pemain Southampton Che Adams mencetak gol. Pada pada menit ke-59, De Bruyne pun mencatatkan namanya di papan skor untuk kedua kalinya. Skor berubah jadi 5-2.