Ujicoba Timnas U-23 Lawan PS Tira Persikabo Hanya Libatkan 272 Orang

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong asal Korea Selatan (Foto : )

Ujicoba Timnas U-23 lawan PS Tira Persikabo hanya libatkan 272 orang. Timnas U-23 akan menggelar ujicoba perdana menghadapi PS Tira Perikabo setelah Izin dari Polri keluar. Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong akhirnya mendapat kesempatan untuk menguji kemampuan para pemainnya setelah menjalani pemusatan latihan tahap kedua sejak 8 Februari 2021. Shin Tae-yong mendapat kesempatan untuk menguji kemampuan para pemain Timnas U-23 melawan klub anggota Liga 1 PS TIRA Persikabo.Pertandingan uji coba Timnas U-23 Indonesia yang dipersiapkan untuk tampil di ajang SEA Games 2021 melawan PS Tira Persikabo sebelumnya akan digelar pada Rabu (3/3) lalu. Namun Ujicoba Timnas U-23 terpaksa dibatalkan hanya satu jam sebelum kick off pukul 20:00 WIB, karena PSSI belum mendapatkan ijin dari Polri.Berkat bantuan Menpora Zainudin Amali, rencana ujicoba Timnas U-23 yang menjadi agenda program pemusatan latihan Shin Tae-yong tersebut akhirnya bisa terlaksana Jumat (5/5) malam ini. Ujicoba perdana Timnas U-23 lawan PS Tira Persikabo tetap akan diselenggarakan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.Uji coba ini merupakan roadmap Shin Tae-yong untuk menuju SEA Games 2021 yang akan digelar di Vietnam November 2021. SHIN Tae-yong mengagendakan dua kali ujicoba di penghujung TC Timnas U-23 yaitu melawan PS Tira Persikabo dan menghadapi juara bertahan Liga 1 Bali United.Sesuai kesepakatan dan penerapan protokol kesehatan, PSSI kakan menerapkan aturan ketat untuk pencegahan Covid-19. Pertandingan akan digelar tanpa penonton, dan hanya bisa disaksikan di layar kaca. Penonton hanya bisa menyaksikan laga Timnas U-23 menghadapi PS Tira Persikabo di rumah saja. Sementara jumlah total pemain, pelatih, oficial hingga perangkat pertandingan yang akan diijinkan untuk memasuki Stadion Madya total 272 orang.‘’Alhamdulillah izin dari Mabes Polri sudah keluar pagi ini. Dengan demikian uji coba akan dilaksanakan malam ini. Tentu laga akan mengedepankan protokol kesehatan yang ketat dan tanpa penonton. Hanya 272 orang yang boleh berada di dalam lapangan dan area luar sekitar stadion, termasuk pihak keamanan,’’ ujar Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.Setelah uji coba pertama ini, Timnas Indonesia akan kembali melakukan uji coba kedua pada hari Minggu (7/3) melawan juara bertahan Liga 1 Bali United. Ujicoba kedua juga digelar di Stadion Madya, Komplek Gelora Bung Karno Senayan Jakarta. Laga kedua ini akan berlangsung pukul 20.00 WIB.‘’Setelah dua kali uji coba ini, para pemain Timnas akan dikembalikan ke klub masing-masing untuk mengikuti Piala Menpora yang akan dimulai pada tanggal 21 Maret,’’ tutur Mochamad Iriawan.Setelah Piala Menpora, Timnas akan kembali berkumpul untuk melakukan pemusatan latihan di Jakarta. Namun, untuk tanggal pastinya pemusatan latihan Tahap ketiga Timnas U-23 akan menunggu keputusan Shin Tae-yong.