Relawan Inisiatif Zakat Indonesia Bangun Hunian Sementara Bagi Korban Gempa

Puluhan huntara untuk korban gempa-1 (Foto : )

Satu bulan pasca gempa bumi magnitudo 6,2 yang mengguncang Kabupaten Majene,  Sulawesi Barat, ratusan warga masih tinggal di tenda darurat yang memprihatinkan. Tim Relawan Inisiatif Zakat Indonesia membangun puluhan hunian sementara bagi korban gempa yang kehilangan tempat tinggal. Tim Relawan Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Sulawesi Barat terus bekerja membuat hunian sementara bagi 53 kepala keluarga korban gempa bumi warga Dusun Aholeang, Desa Mekkatta, Kecamatan Ulumanda. Hunian sementara ini berukuran 3x4 meter dengan bahan kayu berdinding tripleks yang  tahan panas dan cuaca dinginSatu unit hunian sementara akan dihuni satu keluarga,  yang juga akan dilengkapi dengan penerangan lampu tenaga surya. Selain rumah hunian sementara, tim relawan dari IZI akan membangun beberapa MCK  dan sarana d tempat penampungan air bersih yang cukup untuk 53 kepala keluarga.“Untuk tahap pertama Relawan Inisiatif Zakat Indonesia membangun hunian sementara bagi warga Dusun Aholeang. Selanjutnya tahap kedua akan dibangun lagi kurang lebih 50  rumah hunian sementara bagi puluhan warga Desa Mekkatta lainnya yang  hingga saat ini masih tinggal ditenda darurat, “  ujar Korlap, Muhammad Ihsan.Satu bulan pasca gempa bumi yang mengguncang Kabupaten Majene, Sulawesi Barat tercatat 20 ribu warga yang berasal dari tiga kecamatan masih tinggal di tenda pengungsian yang tersebar di sejumlah titik. Warga tepaksa tinggal di tenda darurat lantaran rumah mereka tidak lagi dapat dihuni.Rasman Abdul Rahman | Majene, Sulawesi Barat