Singapura jadi negara pertama di Asia Tenggara yang melakukan vaksinasi massal Covid-19. Lalu bagaimana dengan perkembangan negara lain di kawasan ini? Singapura menjadi negara pertama di Asia Tenggara yang sudah menyetujui penggunaan vaksin Covid-19 buatan Pfizer-BioNTech pada Desember 2020 lalu.Negeri pulau itu juga yang jadi pertama melakukan vaksinasi massal yang mulai digelar Jumat (8/1/2021) kemarin.Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong adalah orang pertama di Singapura yang divaksinasi. Ia menerima vaksin Pfizer-BioNTech di Rumah Sakit Umum Singapura."Ini tidak menimbulkan rasa sakit. Ini efektif. Dan ini penting. Saya berharap warga Singapura akan menerimanya saat kami menggelar program vaksinasi. Kita memiliki jumlah vaksin yang memadai," kata perdana menteri berusia 68 tahun itu kepada wartawan.[caption id="attachment_423704" align="alignnone" width="900"]
Singapura Jadi yang Pertama di Asia Tenggara Lakukan Vaksinasi Massal, Negara Lain?
Sabtu, 9 Januari 2021 - 10:11 WIB
Baca Juga :