Dinkes Kota Tangerang Lakukan Simulasi Vaksinasi Covid-19

simulasi vaksinasi covid-19 (Foto : )

Dinas Kesehatan Kota Tangerang, Banten, menyiapkan sebanyak 82 fasilitas pelayanan kesehatan sebagai tempat vaksinasi covid-19. Selain itu juga menyiagakan 5.689 vaksinator jelang pelaksanaan vaksinasi covid-19. Berbagai persiapan  terus dilakukan oleh Dinas Kesehatan Kota Tangerang, Banten jelang pelaksanaan vaksinasi covid-19. Salah satunya dengan melakukan simulasi dengan melibatkan vaksinator di salah satu fasilitas kesehatan.Simulasi dilakukan dalam empat tahap, yakni tahap awal penerima vaksin diharuskan terlebih dahulu terdaftar, selanjutnya dilakukan skrining sebelum dilakukan pemberian vaksin dan tahap akhir observasi.Sedangkan untuk sarana prasana dinas kesehatan menyiapkan sebanyak 82 fasilitas pelayanan kesehatan,  yang terdiri dari 38 puskesmas, 32 rumah sakit dan 12 klinik serta menyiagakan 5.689 vaksinator.Seluruh masyarakat Kota Tangerang berjumlah 1,2 juta jiwa akan menjadi sasaran penerima vaksin.  Vaksinasi periode pertama pada bulan Januari hingga Maret 2021 akan diberikan kepada 12.148 tenaga kesehatan, selanjutnya petugas pelayanan publik sebanyak 49.205 orang dan anggota TNI dan Polri sebanyak 2.787 orang.Dinas kesehatan juga telah menyiapkan Kelompok Kerja Kejadian Ikutan Pasca Vaksinasi (Pokja Kipi) untuk memantau pasca imunisasi, sebagai langkah antisipasi dampak vaksinasi yang dirasakan masyarakat. Seluruh dampak yang ditimbulkan akan menjadi tanggung jawab Pemkot Tangerang, sehingga masyarakat diminta untuk tidak takut sebagai pemanfaat vaksin covid-19.“Dampak yang ditimbulkan dari vaksin ini masih acceptable , artinya masih bisa diterima masyarakat. Artinya sangat wajar setelah divaksinasi terasa sedikit sakit kemudian pegel dan kemerahan, tapi masyarakat tidak usah khawatir, semua dampak yang ditimbulkan dari vaksin ini akan menjadi tanggung jawab Pemkot Tangerang, “ ujar Kadis Kesehatan Kota Tangerang, dr.Liza Puspadewi.Pemerintah Kota Tangerang telah mengajukan kebutuhan vaksin covid-19 kepada pemerintah pusat sebanyak 2,4 juta vaksin. Pemberian vaksin akan dilakukan sebanyak dua kali kepada 1,2 juta jiwa penduduk Kota Tangerang.Kusnaedi | Tangerang, Banten