Dunia olahraga begitu kehilangan sosok atlet legendaris seperti Diego Maradona dan Kobe Bryant, yang kabar kematiannya begitu mengejutkan di tahun 2020 ini. Di sepanjang tahun 2020 banyak hal kelam yang terjadi, tak hanya akibat pandemi, namun juga peristiwa diluar dugaan termasuk wafatnya sejumlah atlet legendaris tanah air dan dunia.Berikut kilas balik, atlet-atlet legenda yang meninggal di tahun 2020:
Kobe Bryant
Di awal tahun 2020, tepatnya 26 Januari, berita mengejutkan datang dari legenda bola basket NBA, Kobe Bryant.Mantan pemain LA Lakers itu tewas secara tragis di usianya ke-41 tahun bersama putrinya (13 tahun) Gianna Bryant dalam kecelakaan helikopter di Calabasas, California, Amerika Serikat.Bersama dengan enam orang lainya termasuk pilot juga tewas dalam kecelakaan tersebut.Kobe Bryant membawa Lakers memenangkan lima kali kejuaraan NBA, serta 18 kali masuk dalam tim NBA All-Star. Suami dari Vanessa Bryant itu juga menyabet status MVP NBA di tahun 2008.Pecinta basket seluruh dunia pernah menyuarakan untuk mengganti logo NBA dengan sosok Kobe Bryant.Lukman Niode
Perenang legendaris di Indonesia, Lukman Niode menghembuskan nafas terakhirnya pada 17 Aprril 2020, di usianya ke-56 tahun di Rumah Sakit Pelni, Jakarta.Mantan atlet Olimpiade ini dikabarkan meninggal karena positif Covid-19 setelah sempat mengeluh sakit lambung.Dalam karirnya sebagai atlet renang profesional, Lukman Niode mencatatkan sejumlah prestasi dan membanggakan Indonesia.Ia pernah meraih 10 medali emas di PON 1977 dan tujuh medali emas pada PON 1981. Pada ajang internasional SEA Games 1983, Lukman bisa menyabet dua medali emas dari nomor 100m gaya punggung dan 200m gaya punggung.Ia juga sempat berlaga di Olimpiade 1984, namun langkahnya terhenti di babak penyisihan.Kepergian Lukman Niode menjadi kehilangan besar untuk dunia renang Indonesia mengingat sumbangsihnya yang begitu besar pada Renang Indonesia.Norman Hunter
Baca Juga :