KROSCEK: Di Pangkalan Darwin Pasukan Tentara Asing Bertolak ke Papua Barat

FI (Foto : )

Muncul di media sosial sebuah foto yang diklaim sebagai sejumlah tentara asing di Pangkalan Darwin, Australia akan bertolak ke Papua Barat. Beredar di situs jejaring sosial berbasis teks, Twitter (2/12), dari akun bernama Garuda Hitam @SilumanRi yang membagikan sebuah foto sejumlah pasukan tentara tengah turun dari pesawat. Dalam postingannya pemilik akun membuat cuitan dengan menyebut bahwa di Pangkalan Darwin,  sejumlah tentara asing akan bertolak menuju ke Papua Barat Indonesia. Berikut narasi lengkap cuitan yang dimaksud: "Ini adalah di pangkalan darwin hari ini. seberapa dekat darwin ke west papua? sangat dekat dan tentu sudah dihitung segala kemungkinan nya. tentu saja itu bukan seragam dari indonesia tapi merupakan seragam dari negeri dakocan"   [caption id="attachment_410955" align="alignnone" width="458"] Postingan akun @SilumanRi. (Screenshot Twitter)[/caption] Sejak foto dibagikan, postingan telah mendapat respon dari publik dengan 110 retweets dan 369 likes. Kemudian benarkah klaim pemilik akun menyebut bahwa dari Pangkalan Darwin tentara asing akan bertolak ke Papua Barat? Berikut krosceknya. Penelusuran KROSCEK ANTVklik, mencari sumber foto yang dibagikan. Lewat pencarian gambar reverse images diperoleh hasil foto yang identik dengan postingan mengarah ke akun Facebook 82nd Airborne Division. Foto merupakan sejumlah pasukan payung Falcon Brigade, 2nd Brigade Combat Team, 82nd Airborne Division yang dimiliki oleh negara Amerika Serikat. “There's no better feeling than watching our troops return home. Two days ago, we were able to welcome more 2nd Brigade Combat Team, 82nd Airborne Division Paratroopers home from their deployment to the Central Command Theatre of Operations. Help us give a hearty welcome home to our Falcon Brigade Paratroopers! #AATW”, demikian narasi yang tertulis dalam status akun 82nd Airborne Division. Bila diterjemahkan: "Tidak ada perasaan yang lebih baik daripada melihat pasukan kita pulang. Dua hari lalu, kami bisa menyambut lebih banyak lagi 2nd Brigade Combat Team, 82nd Airborne Division Pusat dari penempatan mereka. Bantu kami memberikan selamat datang yang hangat untuk pasukan payung Falcon Brigade kami! #AATW” 2nd Brigade Combat Team, 82nd Airborne Division adalah satu-satunya organisasi di Angkatan Darat Amerika Serikat yang pernah bertugas sebagai Infanteri Ringan, Infanteri Glider, dan Resimen Infantri Parasut. Dari kroscek dan penelusuran dapat disimpulkan, klaim yang menyebut di Pangkalan Darwin sejumlah tentara asing akan bertolak ke Papua Barat adalah tidak benar. Faktanya, foto tersebut adalah pasukan payung Falcon Brigade, 2nd Brigade Combat Team, 82nd Airborne Division yang dimiliki oleh negara Amerika Serikat, tengah pulang bertugas. Mengacu jenis hoaks dari First Draft, informasi termasuk kategori false context atau konteks yang keliru. False context adalah sebuah konten yang disajikan dengan narasi dan konteks yang salah. Biasanya, false context memuat pernyataan, foto, atau video peristiwa yang pernah terjadi pada suatu tempat, namun secara konteks yang ditulis tidak sesuai dengan fakta yang ada.